Peraturan Baru Harus Ada Tong Sampah di Mobil Bikin Emak-emak Ngamuk di Balai Kota Bandung

Ditta Aditya Pratama - Senin, 18 Maret 2019 | 14:49 WIB

Pemeriksaan pun tak terkecuali bagi mobil Wali Kota Bandung Oded M Danial dan wakilnya Yana Mulyana. (Ditta Aditya Pratama - )

GridOto.com - Peraturan baru yang diterapkan untuk mobil yang masuk ke Balai Kota Bandung ini memang cukup unik.

Karena aturan ini masih sangat baru, makanya banyak mobil yang jadi korban alias diusir keluar dan enggak boleh masuk.

Dalam waktu kurang dari dua jam, sebanyak 52 kendaraan roda empat diusir dari Balai Kota Bandung, Senin (18/03/2019).

Pemeriksaan mobil yang harus dilengkapi tempat sampah oleh anggota Satpol PP di Balai Kota Bandung, membuat seorang penumpang mobil marah-marah.

(Baca Juga : Sudah Mangkrak 14 Tahun, Proyek Jalan Tol Dalam Kota Bandung Ditargetkan Selesai Tahun 2023)

Seorang wanita yang duduk di sebelah sopir mobil itu protes setelah diusir dari Balai Kota Bandung karena tak mampu menunjukkan tempat sampah dari dalam mobilnya. 

"Tadi saya sudah masuk, disuruh keluar lagi. Saya keliling macet, masuk lagi diperiksa lagi, mau disuruh keluar lagi," ujar wanita itu sambil berteriak.

Wanita yang menumpang mobil berpelat nomor Jakarta itu mengaku tidak tahu ada peraturan mobil yang masuk ke Balai Kota Bandung harus dilengkapi tempat sampah.

"Saya tidak tahu ada permainan begini. Kalau tahu saya beli satu lusin tong sampah," ujarnya.

Tiah SM / Tribun Jabar
Emak-emak ngamuk di Balai Kota Bandung