Ternyata Livery Mobil Reli Citroen untuk WRC 2019 Ini Ada Artinya

Fendi - Senin, 14 Januari 2019 | 20:35 WIB

Inilah livery baru Citroen C3 WRC yang memiliki arti khusus pada WRC 2019 (Fendi - )


GridOto.com – Tim Citroen Total memperkenalkan mobil dan perelinya untuk musim WRC 2019, ternyata livery baru di mobil ini memiliki arti khusus.

Empat tim pabrikan yang akan berlaga di kejuaraan dunia reli (WRC) 2019 serempat memperlihatkan mobil barunya.

Yaitu pada acara Autosport International Show di Birmingham, Inggris.

Dari keempat tim itu, livery mobil tim Citroen membawa misi khusus yang berhubungan dengan pabrikan asal Prancis ini.

(Baca Juga : Keren Deh Livery Mobil Reli untuk WRC 2019, Kamu Suka yang Mana?)

Pada bodi Citroen C3 dilabur pola livery (corak) baru dengan menghilangkan warna putih dan abu-abu seperti di 2018.

Citroen Racing
Angka '1919' menunjukkan berdirinya pabrik mobil Ctiroen pada 100 tahun lalu

Citroen yang tetap mengandalkan kelir merah, kali ini memasukkan warna biru dan kuning menyusul masuknya sponsor Red Bull.

Namun jika dipehatikan lebih detail, ternyata ada logo mobil Citroen di samping depan dan di samping belakang mobil C3 ini.