Head Unit Toyota All New Camry Bisa Buat Browsing dan Youtube-an Lho

Radityo Herdianto - Rabu, 16 Januari 2019 | 09:05 WIB

Desain dasbor depan Toyota All New Camry dilihat dari sisi kemudi (Radityo Herdianto - )

GridOto.com-Toyota All New Camry yang baru dirilis memiliki sejumlah fitur yang mendukung kenyamanan pemilik mobil.

Pada head unit Toyota Camry generasi ke 8 ini, Anda bisa melakukan browsing internet ataupun menonton Youtube untuk hiburan di perjalanan.

Bagaimana caranya?

Pertama koneksikan dulu head unit dengan internet baik dari modem atau mobile hotshpot smartphone dengan tethering.

Anda bisa pilih menu Wi-Fi pada bagian Settings di menu utama head unit, kemudian head unit akan mencari sinyal internet yang akan dikoneksikan.

(Baca Juga : Layar MID di Panel Instrumen Toyota Camry Terbaru, Ada Apa Saja?)

Radityo Herdianto
Tampilan Menu Pengaturan pada Head Unit Toyota All New Camry

Ketika sudah dipilih koneksi internetnya, maka head unit sudah tersambung dengan internet melalui Wi-Fi.

Jika ingin membuka browser, Anda bisa langsung kembali ke menu utama dan pilih menu Browser.

Head unit akan menampilkan browser yang berbasis tampilan smartphone.

Jadi Anda bisa tetap bisa update berita via head unit, sambil melakukan perjalanan.