Ada Beberapa Jenis Transmisi Otomatis, Fungsinya Beda-Beda Lho

Radityo Herdianto - Kamis, 13 Desember 2018 | 07:17 WIB

Transmisi otomatis (Radityo Herdianto - )

GridOto.com-Ada beberapa jenis transmisi otomatis yang disematkan pada mobil matik yang beredar di Indonesia.

Contohnya seperti transmisi otomatis konvensional, transmisi CVT, dan transmisi kopling ganda (dual clutch transmission).

Dari beberapa jenis transmisi otomatis yang ada, ternyata masing-masing memiliki perannya Sob!

"Transmisi model ini lebih cocok digunakan untuk pemilik mobil yang ingin perawatannya murah, mobil dipakai untuk mobilitas tinggi, serta diajak untuk ketangguhan dalam perjalanan," buka Hermas Efendi Prabowo dari Worner Matic, Bintaro, Tangerang Selatan.

Menurut Hermas, transmisi konvensional memiliki usia pakai yang cenderung lebih lama serta biaya perawatannya yang cenderung lebih murah.

Antonius Yulianto/Otomotifnet
Transmisi CVT Subaru

(Baca Juga : Kenali Gejala Overspeed di Transmisi Otomatis)

Ketersediaan spare part untuk perbaikan transmisi konvensional juga cukup banyak di Indonesia.

Nah, jika Anda ingin merasakan berkendara yang lebih nyaman, Anda bisa pilih mobil dengan transmisi CVT.

"Transmisi ini lebih canggih, menggunakan belt dan pulley untuk rasio giginya sehingga perpindahan gigi halus tanpa jeda tidak seperti planetary gear pada transmisi konvensional," jelas Hermas.

Rasio gigi transmisi CVT juga lebih luas, sehingga mobil bisa melaju cepat dengan putaran mesin rendah yang berdampak pada konsumsi bahan bakar lebih irit.

"Namun, transmisi CVT cenderung mahal untuk perawatan dan perbaikannya serta ketangguhannya kurang karena banyaknya komponen elektrikal," ujar Hermas.

(Baca Juga : Kebiasaan Ini Bisa Bikin Cepat Rusak Transmisi Otomatis Mobil Anda)

Jika senang dengan performance oriented, Anda bisa pilih transmisi dengan fitur tiptronic serta transmisi kopling ganda (dual clutch).

Dengan fitur tiptronic, Anda bisa memainkan perpindahan gigi secara manual di transmisi otomatis untuk mengejar torsi maksimal di putaran mesin tertentu untuk mengoptimalkan akselerasi.

Transmisi otomatis kopling ganda memiliki respon yang sangat baik serta meminimalisir loss power karena bisa menahan tenaga dan torsi mesin yang besar.

"Namun jangan tanya biaya perawatan dan perbaikannya, bahkan jenis transmisi ini juga hanya ada di mobil-mobil tertentu," tawa Hermas.