Mulai Hari Jumat Ini, Pembalap Astra Honda Beraksi di ARRC India

Fendi - Jumat, 3 Agustus 2018 | 14:09 WIB

Rheza Danica Ahrens berharap dapat tampil bagus dan maksimal di ARRC India, melanjutkan hasil positif di seri sebelumnya (Fendi - )


GridOto.com – Putaran keempat ARRC 2018 di Madras, India, yang diikuti pembalap Indonesia seperti dari Astra Honda, mulai bergulir hari Jumat ini (3/8/2018).

Ada tiga kelas bergengsi di Asia Road Racing Champhionship (ARRC), Underbone 150, Asia Production 250 dan Supersports 600.

Banyak pembalap Indonesia yang berpartispasi di kejuaraan ini.

Seperti pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) yang siap melanjutkan perjuangan mereka meraih podium seperti seri-seri sebelumnya.

(BACA JUGA: Luar Biasa! Pembalap Indonesia Menang Race 1 AP250 ARRC Jepang di Suzuka)

Tiga pembalap AHRT yang turun di kelas AP250 sebelumnya mendominasi podium ARRC di Australia dan Jepang.

Mereka itu Rheza Danica Ahrens, Mario Suryo Aji dan Awhin Sanjaya.

PT AHM
Mario Suryo Aji dan rekan-rekannya di Astra Honda Racing Team siap mengharumkan nama bangsa Indonesia di ARRC India

Rheza Danica Ahrens menyapu bersih podium tertinggi sebanyak 4 kali berturut-turut di Australia dan Jepang.

Kini menempati puncak klasemen sementara dengan total 123 point.