Pembalap Indonesia Bisa Bersaing dengan Pembalap Dunia? Ini Modalnya!

Niko Fiandri - Kamis, 12 Juli 2018 | 17:12 WIB

Sirkuit BSB City Mijen Semarang disebut-sebut trek terbaik di MXGP musim ini (Niko Fiandri - )

 

GridOto.com - Ada syarat supaya pembalap Indonesia bisa bersaing dengan pembalap dunia. 

Fakta ini bisa dilihat di MXGP yang digelar di Pangkal Pinang (1/7/2018) dan MXGP Semarang (8/7/2018).

Ada beberapa syarat supaya pembalap Indonesia bisa masuk di barisan pembalap dunia saat race berlangsung.

1. Desain sirkuit

Desain sirkuit di balapan nasional menentukan bagaimana pembalap Indonesia turun di balapan dunia.

"Sirkuit balapan dunia tikungan didesain supaya bisa cepat. Di Indonesia jumpingannya yang dibesarin. Bikin tikungan yang benar, lama-lama pembalap Indonesia bisa bersaing dengan pembalap dunia," kata Delvintor Alfarizi, pembalap MX2 yang turun di MXGP Semarang.

Panjang sirkuit MXGP Semarang 1,7 km dengan lebar tikungan minimal 4 meter. 

Desain corner balapan motocross di Indonesia flat alias datar, sedangkan tikungan sirkuit MXGP Semarang ada camber dan dua session.

2. Dana untuk Teknologi

Rian/GridOto.com
Teknologi MXGP wah banget