Dinasehati Lewat CCTV, Pengendara Motor Bonceng Tiga Malah Dadah-dadah

Beto Adhi Nugroho - Senin, 28 Mei 2018 | 19:20 WIB

CCTV bersuara (Beto Adhi Nugroho - )

GridOto.com - Beberapa persimpangan lampu merah di Indonesia memang sudah dilengkapi oleh CCTV dengan interkom pengeras suara.

Tujuannya agar petugas bisa mengawasi dan langsung memperingatkan bila terjadi pelanggaran.

Seperti yang GridOto.com lihat dalam akun Instagram @serbaserbisekitarkita berikut ini contohnya.

Sebuah motor digunakan tidak sesuai aturan, karena pengendara tersebut bonceng tiga.

(BACA JUGA: Teman Kamu Susah Dibangunin Sahur? Coba Deh Dengerin BRM V16 Ini)

Selain itu, ketiga orang tersebut tidak menggunakan helm.

Tak cukup sampai di situ, pengendara itu pun berhenti di tempat yang tidak semestinya dan sudah melewati batas.

Melihat hal tersebut, petugas dengan suara lembut pun meminta mereka untuk turun dan mendorong motor.

Petugas itu melakukan hal tersebut demi keselamatan pengendara itu dan pengguna jalan lain.

(BACA JUGA: Kawasaki Z1000 ‘Flatliner’, Biasa Gerus Aspal Kini Diajak Main Tanah)

Namun, bukannya mematuhi, pengendara bonceng tiga itu pun tampak tidak mempedulikan suara dari petugas tersebut.