Apakah Suspensi Toyota Yaris Facelift Mengalami Ubahan?

Muhammad Agung Gunarso (Agung) - Senin, 26 Februari 2018 | 11:00 WIB

(Muhammad Agung Gunarso (Agung) - )

GridOto.com-Toyota Yaris Facelift telah diluncurkan di Indonesia pekan lalu.

Mobil ini menjalani banyak ubahan pada eksterior, tampilan dasbor, dan mendapatkan sejumlah fitur canggih seperti mode berkendara.

Bagaimana dengan suspensi Toyota Yaris Fecalift?

"Konstruksi dan material suspensi yang dipakai tetap sama, tapi tuning suspensinya yang berbeda," jelas jelas Akira Kasamatsu, Deputy Chief Engineer Toyota Yaris kepada GridOto.com. 

Tujuannya, menurut Kasamatsu, adalah walau tetap memakai mesin dengan kapasitas sama, tapi Toyota Yaris Facelift ini harus lebih fun to drive.

(BACA JUGA: Cara Pairing Bluetooth Di Toyota Yaris Terbaru, Cuma 5 Menit Saja)

"Rigiditas Toyota Yaris ini kami perbaiki dan berupaya menemukan balans antara stabilitas dan kenyamanan berkendara, yang terakhir ini sangat sulit," lanjut Kasamatsu.

Namun, Kasamatsu tidak mau mengungkap detail pengembangan yang dilakukan pada suspensi Toyota Yaris Facelift.

"Bapak-bapak harus mencobanya sendiri, jadi bisa merasakan perbedaannya dengan Toyota Yaris model sebelumnya," ucap Kasamatsu.

Suspensi depan Toyota Yaris menggunakan MacPherson sturts sedang suspensi belakang mengandalkan torsion beam.