GridOto.com - Viral video penggerebekan markas begal motor di Lampung Tengah, Lampung.
Mencengangkan, Polisi temukan belasan motor berada di ruang tamu sampai dapur rumah yang digerebek.
Total ada 10 unit motor ditemukan di seluruh sudut rumah.
Penggerebekan itu dilakukan oleh tim Tekab 308 Polres Metro dan Polres Lampung Tengah di Kampung Tanjung Ratu, Kecamatan Way Pengubuan, Lampung Tengah, Lampung, (7/1/26).
Video penggerebekan tersebut viral di media sosial (medsos) TikTok, (8/1/26).
Dalam dua video yang telah tersebar itu, terlihat proses penggerebekan yang dilakukan oleh sejumlah anggota polisi berpakaian preman (sipil).
Mulanya, para polisi itu tampak mengintai sebuah rumah hingga sejurus kemudian menyerbu masuk ke dalam rumah tersebut.
Baca Juga: Gudang Motor Curian di Ciracas Banyak Berisi Honda BeAT, Terbongkar Berkat Tawuran
Para polisi itu langsung ke area belakang rumah dan menangkap seorang pria yang mengenakan topi dan berpakaian warna coklat.
Saat petugas masuk ke dalam rumah, ditemukan 10 unit motor berbagai merek.
Motor-motor itu berada di hampir sudut rumah, mulai dari ruang tengah, dapur, ruang makan hingga teras belakang.
Sebagian besar motor-motor itu dalam kondisi tidak utuh, telah dipereteli dan diambil suku cadangnya.
Diduga, rumah tersebut menjadi lokasi penyimpanan motor hasil kejahatan oleh pelaku pembegalan.
Kapolres Kota Metro, AKBP Hangga Utama Darmawan mengonfirmasi adanya penggerebekan tersebut.
"Benar, (lokasi) di Lampung Tengah," katanya saat dihubungi melalui WhatsApp, (8/1/26) petang mengutip Kompas.com.
Hangga menambahkan, pihaknya belum bisa memberikan penjelasan lebih detail terkait pengungkapan kasus itu.
"Untuk pelaku utama masih pengejaran dan pendalaman," tandasnya.
| Editor | : | Naufal Nur Aziz Effendi |
KOMENTAR