Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

GridOto Award 2025

Irit dan Canggih, Suzuki Fronx Raih The Most Favorite Car GridOto Award 2025

Radityo Herdianto - Rabu, 12 November 2025 | 14:22 WIB
Suzuki Fronx meraih penghargaan The Most Favorite Car GridOto Award 2025
Rizki / GridOto.com
Suzuki Fronx meraih penghargaan The Most Favorite Car GridOto Award 2025

GridOto.com - Suzuki Fronx berhasil meraih penghargaan The Most Favorite Car GridOto Award 2025.

Banyak alasan kuat mengapa Suzuki Fronx layak mendapatkan titel The Most Favorite Car dalam ajang penghargaan GridOto Award 2025.

Suzuki Fronx hadir dengan lini model yang lengkap, dijual mulai dari Rp 259 juta hingga Rp 321,9 juta (OTR Jakarta).

Kelengkapan varian Fronx menghadirkan opsi mesin yang lebih variatif.

Haryadi Hidayat, Managing Editor GridOto.com menyerahkan penghargaan The Most Favorite Car GridOto Award 2025 kepada Zulfikar Rafi Al Ghany, Head of Public Relations Strategic Planning Department PT Suzuki Indomobil Sales (SIS)
Radityo Herdianto / GridOto.com
Haryadi Hidayat, Managing Editor GridOto.com menyerahkan penghargaan The Most Favorite Car GridOto Award 2025 kepada Zulfikar Rafi Al Ghany, Head of Public Relations Strategic Planning Department PT Suzuki Indomobil Sales (SIS)

Baca Juga: Daftar Lengkap Pemenang GridOto Award 2025, Ini Mobil dan Motor Terbaik

Terdapat pilihan mesin bensin konvensional pada tipe GL berbasis K15B 1.500 cc 4 silinder.

Pada tipe di atasnya, GX dan SGX sudah menggunakan teknologi hybrid SHVS (Smart Hybrid Vehicle by Suzuki) dari mesin K15C 1.500 cc 4 silinder yang dipadukan dengan ISG (Integrated Starter Generator) dan baterai lithium-ion.

Pada tipe GL dengan varian mesin K15B sebenarnya sudah memiliki efisiensi BBM yang baik.

Dari pengujian tim GridOto.com, Suzuki Fronx GL bisa mendapat angka konsumsi BBM rute Dalam Kota 15,3 km/l, rute Tol 22,2 km/l, dan catatan terbaik di rute Kombinasi dengan angka 24,3 km/l.

Sementara dengan varian mesin hybrid SHVS hasil konsumsi BBM-nya jauh lebih impresif.

Terbukti catatan terbaik yang bisa diraih adalah konsumsi BBM rute Kombinasi dengan angka 27,6 km/l, lainnya pada rute Dalam Kota 18,6 km/l dan rute Tol 20 km/l.

Mesin Suzuki Fronx SGX gunakan unit berkode K15C
Rizky A./GridOto.com
Mesin Suzuki Fronx SGX gunakan unit berkode K15C

Baca Juga: Punya Varian AWD, Ini Beda Suzuki Fronx yang Dijual Untuk Pasar Jepang

Hadirnya Suzuki Fronx di Indonesia juga menjadi langkah awal penerapan teknologi keselamatan aktif dalam lini model Suzuki yang disebut SSS (Suzuki Safety Support).

Keselamatan aktif SSS tersedia dalam Suzuki Fronx tipe SGX.

Di dalam SSS mencangkup fungsi keselamatan aktif yang cukup lengkap, mulai dari Adaptive Cruise Control (ACC), Dual Sensor Brake Support II (DSBS II), Blind Spot Monitor (BSM), Lane Keeping Assist (LKA), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), Lane Departure Warning (LDW), Vehicle Swaying Warning, Lane Departure Prevention (LDP), serta High Beam Assist (HBA).

Selamat kepada Suzuki Fronx sebagai pemenang The Most Favorite Car GridOto Award 2025.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa