Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Freego Lebih Fresh, Yamaha Resmi Luncurkan FreeGo 2025, Kayak Gini Tampilannya

Dida Argadea - Selasa, 10 Juni 2025 | 12:40 WIB
Yamaha FreeGo 2025
YIMM
Yamaha FreeGo 2025

GridOto.com - Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi merilis FreeGo versi 2025 dengan penyegaran tampilan.

Penyegaran tampilan yang dimaksud adalah dengan memberikan pilihan warna baru untuk FreeGo agar tampilannya makin fresh.

Sedikitnya ada enam pilihan warna untuk FreeGo, dengan rincian empat warna di tipe Standard, dan dua lainnya di tipe Connected.

Secara looks kini FreeGo jadi main terlihat modern berkat desain striping barunya.

FreeGo Standard
YIMM
FreeGo Standard

Pada tipe Standard pilihan warna Blue misalnya, dimana YIMM memberikan bodi dengan warna dual-tone yakni putih yang berpadu warna biru navy di area spakbor depan, tameng depan dan di footboard-nya.

Stripingnya sendiri mengandalkan warna biru muda di area bodi sampingnya yang meng-highlight tulisan FreeGo.

“Tahun ini menjadi tahun yang sangat berarti bagi kami. Selain meluncurkan berbagai new model kami pun tak luput untuk memberikan penyegaran juga pada berbagai produk-produk unggulan kami. Tahun ini, salah satu line-up skutik 125cc kami, yakni Yamaha FreeGo kini hadir dengan tampilan warna dan grafis baru yang lebih segar yang semakin mengangkat karakternya sebagai motor matic yang memudahkan dinamika keluarga muda Indonesia yang tinggal di daerah urban setiap harinya," kata Rifki Maulana, Manager Public Relations, YRA & Community YIMM.

"Kami yakin, perubahan yang kami bawa ini mampu meningkatkan ketertarikan konsumen untuk menjadikan Yamaha FreeGo 125 sebagai pilihan terbaik untuk berkendara,” imbuhnya.

Baca Juga: Cari Matic Spek Enak Diajak Blusukan? Honda ADV 160 Layak Dipertimbangkan, Cek Speknya

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa