Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tiga Mobil Baru Rilis di Indonesia Pekan Depan, Mazda, BYD, dan Geely

Dwi Wahyu R. - Minggu, 19 Januari 2025 | 22:14 WIB
Tiga mobil baru rilis di Indonesia pekan depan, Mazda, BYD, dan Geely.
Mazda Australia
Tiga mobil baru rilis di Indonesia pekan depan, Mazda, BYD, dan Geely.

GridOto.com - Tiga mobil baru rilis di Indonesia pekan depan, Mazda, BYD, dan Geely.

Baru bulan pertama 2025, persaingan mobil baru di Indonesia sudah mulai terlihat.

Pasalnya, pada Rabu, 22 Januari 2025 bakal ada tiga mobil baru yang meluncur atau diperkenalkan di Indonesia.

Pertama, PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) akan meluncurkan SUV terbaru dari Mazda.

Kalau melihat sejumlah postingan story akun Instagram resmi Mazda Indonesia pada sepekan terakhir, bisa ditebak dengan mudah sih mobilnya apa.

Postingan story Instagram dari akun Mazda Indonesia yang menampilkan bagian dari Mazda CX-80 PHEV
Mazda Australia
Postingan story Instagram dari akun Mazda Indonesia yang menampilkan bagian dari Mazda CX-80 PHEV

Baca Juga: Ini Inspirasi Modifikasi Buat Mazda CX-80 Dari Tokyo Auto Salon 2025

Soalnya dari tiga foto yang di-posting, yaitu foto lampu belakang, grille depan, dan pengisian listrik, menampilkan bagian khas dari Mazda CX-80 PHEV alias Plug-in Hybrid Electric Vehicle.

Mazda CX-80 yang diluncurkan pertama kali di dunia pada 18 April 2024 ini memang memiliki sejumlah pilihan mesin, yaitu bensin 6-silinder 3.300 cc Mild Hybrid, bensin 4-silinder 2.500 cc PHEV, dan diesel 6-silinder 3.300 cc.

Dari tiga jenis mesin hybrid ini yang baterainya bisa di-charge dari sumber eksternal ya cuma yang PHEV.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Mobil Mesin Turbo Tenaga Ngempos? Penyebabnya Bisa Dari Sini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa