Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kupas Kelebihan & Kekurangan Yamaha Lexi LX 155, Tonton Videonya!

Dimas Pradopo - Minggu, 7 April 2024 | 13:10 WIB
Test ride Yamaha LEXI LX 155
Test ride Yamaha LEXI LX 155

GridOto.com - Akhirnya, ini dia sesi test ride lengkap Yamaha Lexi LX 155. Kami kupas tuntas kelebihan dan kekurangannya!

Apakah benar-benar enak buat harian? Silahkan temukan jawabannya di video ini.

Yang jelas Lexi LX 155 menggunakan mesin baru, pengembangan terkini atau sebagai generasi ketiga dari dapur pacu Blue Core 155 cc 4 katup + VVA setelah NMAX dan Aerox 155.

Bukan hanya kapasitas naik dari 125 cc jadi 155 cc, namun juga ada beberapa pengembangan yang bertujuan performa lebih baik sekaligus lebih halus.

Impresinya ketika digunakan harian memang jauh berbeda. Lexi LX 155 terasa sangat responsif, buka gas sedikit saja langsung ngacir.

Efeknya untuk stop and go di jalan perkotaan yang cenderung padat terasa lebih sat-set. Bahkan dibanding Vario 160 rasanya lebih responsif.

Nah cepatnya akselerasi tergambar dari data yang diukur pakai Racebox. Untuk meraih kecepatan 60 km/jam dari berhenti, hanya perlu waktu 4,86 detik. Berikutnya 0-100 km/jam catatannya 16,52 detik.

Bandingkan dengan Lexi 125, yang mana 0-60 km/jam perlu waktu 6 detik, bedanya lebih dari 1 detik! Kemudian 0-100 km/jam malah perlu 20,3 detik. Bedanya signifikan!

Baca Juga: Blok Silinder Lexi LX 155 Kinclong Mirip Cermin, Lebih Keren Dari NMAX dan Aerox!

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa