Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2024

Isuzu Mu-X Lebih Murah Dari Fortuner dan Pajero Sport? Ini Perbandingan Harganya

Trybowo Laksono - Minggu, 31 Maret 2024 | 19:13 WIB
Isuzu Mu-X berada di kelas Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport
Yosi/GridOto.com
Isuzu Mu-X berada di kelas Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport

GridOto.com - Salah satu kekuatan yang ditawarkan Isuzu terhadap Mu-X adalah harganya, apakah ia lebih murah dari para rival?
 
Saat ini, Isuzu Mu-X hanya dijual dalam 1 varian yakni Isuzu Mu-X 1.9 4x4 AT dengan harga jual Rp 599,45 juta on the road DKI Jakarta.
 
Ia masuk di segmen Large SUV, dan di kelas itu ia berhadapan dengan Toyota Fortuner, Mitsubishi Pajero Sport, dan Nissan Terra.
 
Sebenarnya ada rival lain di kelas Large SUV yaitu Hyundai Santa Fe dan Chery Tiggo 8 Pro, tapi faktor sasis monokok dan sistem penggerak FWD membuat Santa Fe kurang pas jadi lawan Mu-X.
 
 
 
Toyota Fortuner 2.8 GR Sport 4x4 dan Mitsubishi Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4
Trybowo Laksono
Toyota Fortuner 2.8 GR Sport 4x4 dan Mitsubishi Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4
 
Karena Mu-X adalah SUV 4x4, maka rival yang kami pilih adalah varian yang sama-sama berpenggerak 4x4.
 
Dari kubu Toyota Fortuner, yang berpenggerak 4x4 hanya ada di varian Toyota Fortuner 2.8 GR Sport. 
 
Large SUV bermesin 2.800 cc ini harganya Rp 730,85 juta dan ada tambahan Rp 5 juta jika ingin model yang berwarna two tone. 
 
Di lini produk Mitsubishi Pajero Sport, ada 2 varian yang berpenggerak 4x4 yaitu Mitsubishi Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 seharga Rp 740,6 juta dan Mitsubishi Pajero Sport GLX 4x4 MT Rp 582,6 juta.
 
Nissan Terra 2.5 VL 4x4
Trybowo Laksono
Nissan Terra 2.5 VL 4x4
 
Dalam konteks harga, varian Mitsubishi Pajero Sport GLX 4x4 MT adalah rival yang paling setara dengan Isuzu Mu-X 1.9 AT. 
 
Nyatanya, harga Mitsubishi Pajero Sport GLX MT bahkan lebih murah dari Mu-X meski sayang masih bertransmisi manual.
 
Nissan Terra hanya punya 1 varian, yaitu Nissan Terra 2.5 VL 4x4 AT yang harganya Rp 764,9 juta.
 

 

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa