Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Trail Jadul Yamaha DT125 Ternyata Masih Dijual, Sasar Pasar Agrikultur

Naufal Nur Aziz Effendi - Rabu, 13 Maret 2024 | 21:30 WIB
penampakan trail jadul Yamaha DT125 yang masih dijual di Afrika Selatan
yamaha.co.za
penampakan trail jadul Yamaha DT125 yang masih dijual di Afrika Selatan

GridOto.com - Yamaha DT125 dikenal di Indonesia sebagai trail jadul 2-tak legendaris yang pertama muncul pada tahun 1970-an.

Namun tidak disangka, sekarang motor tersebut masih dijual versi unit barunya di pasar Afrika Selatan.

Berdasarkan informasi di website yamaha.co.za, Yamaha DT125 ditempatkan sebagai motor baru di segmen agriculture.

Artinya, motor dual purpose ini menyasar konsumen yang membutuhkan kendaraan andal untuk pemakaian di medan pertanian atau perkebunan.

Dilihat dari tampilannya, Yamaha DT125 Afrika Selatan memiliki beberapa perbedaan dibanding model Indonesia.

Paling terlihat ada di bagian fascia, di mana versi motor barunya memiliki headlamp bentuk mengotak dan punya cover, sedangkan versi jadul membulat tanpa cover.

Kemudian ada aksesori tambahan berupa cover karet di batang as suspensi depan yang berfungsi mengurangi risiko masuknya kotoran ke tabung shock.

Geser ke samping, cover body DT125 baru bentuknya sudah sedikit lebih modern dengan lekukan mirip Yamaha XTZ series.

Yamaha DT125 Afrika Selatan punya headlamp dan body samping desain baru
yamaha.co.za
Yamaha DT125 Afrika Selatan punya headlamp dan body samping desain baru

Baca Juga: Mirip Trail Jadul, Inilah Motor Dual Purpose Baru Yamaha Serow 250

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jauh Lebih Murah dari Fortuner dan Pajero Sport, Segini Harga Mobil Bekas Nissan Terra

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa