Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2024

Maksimal Rp 500 juta, Ini Opsi Lain SUV Gerak 4 Roda Selain Jimny

Trybowo Laksono - Kamis, 29 Februari 2024 | 19:59 WIB
Chery Omoda 5 GT AWD
Aries Aditya/GridOto.com
Chery Omoda 5 GT AWD

GridOto.com - Sejak peluncurannya di Indonesia (15/2), Suzuki Jimny 5 Pintu banyak menyita perhatian penggemar SUV.

Selain nama besar Jimny dan bentuk ikoniknya yang mirip dengan Jimny 3 Pintu, faktor pemikat Jimny 5 Pintu adalah kapabilitas gerak 4 roda.

Nah, soal gerak 4 roda ini sebenarnya ada SUV lain yang juga berpenggerak 4 roda dengan harga setara.

Mobil itu adalah Chery Omoda 5 GT AWD.

Jika Jimny 5 Door Two Tone sebagai flagship dihargai Rp 478,6 juta, maka Chery Omoda 5 GT AWD banderolnya Rp 488,8 juta.

Terpaut sangat tipis dan sama-sama tak lebih dari Rp 500 juta.

Suzuki Jimny 5 Pintu
Trybowo Laksono
Suzuki Jimny 5 Pintu

Baca Juga: Ini Perbedaan Approach, Ramp, dan Departure Angle Jimny 5 Pintu

Tapi memang orientasi Chery Omoda 5 GT AWD lebih ke SUV urban, bukan SUV medan berat, setidaknya dibanding Jimny.

Makanya sistem gerak 4 roda pada Chery Omoda 5 GT AWD adalah gerak semua roda dengan rasio transmisi tanpa low range.

Karakter Chery Omoda 5 GT AWD juga terasa lebih kencang dan lincah di aspal, dengan fitur dan kenyamanan lebih baik dari Jimny.

Sedangkan Jimny, orientasinya lebih siap menangani rute off-road, dengan sistem transmisi dan kaki-kaki yang kapabel menangani medan berat.

Termasuk hadirnya rasio ‘kasar’ alias low range jika lintasan yang dilalui semakin berat seperti tanjakan curam atau lumpur dan berbatu.

 

 

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa