Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mengenal Per Lowering Kit, Apa Saja Kelebihan Yang Dimilikinya?

Angga Raditya - Jumat, 19 Januari 2024 | 18:00 WIB
Lowering kit punya kelebihan karena sudah didesain secara spesifik untuk mobil tertentu.
Aditya Pradifta/GridOto.com
Lowering kit punya kelebihan karena sudah didesain secara spesifik untuk mobil tertentu.

GridOto.com - Mengenal per lowering kit, apa saja kelebihan yang dimilikinya?

Saat hendak memendekkan mobil, tentu kita akan dihadapkan pada beberapa pilihan suspensi.

Apakah pakai per custom, lowering kit, coilover atau sekalian saja pilih suspensi udara?

Kalau mau mobil masih nyaman dipakai, maka sebaiknya pilih lowering kit.

llustrasi. Per lowering kit bisa menurunkan ground clearance sekitar 20-30 mm.
Aditya Pradifta
llustrasi. Per lowering kit bisa menurunkan ground clearance sekitar 20-30 mm.

Baca Juga: Mobil Ceper Tapi Bantingan Tetap Empuk, Lowering Kit Bisa Jadi Pilihan 

"Karena lowering kit sudah didesain pabrikan per secara spesifik untuk meningkatkan handling tanpa mengorbankan kenyamanan," ujar Farley dari bengkel kaki-kaki AT Motorsport, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Farley, yang juga mendistribusikan lowering kit Eibach ini menjelaskan, "Lowering kit itu kan dirancang spesifik, jadi sudah diperhitungkan karakter bantingan suspensinya."

Tujuannya agar mobil tetap nyaman dikendarai meskipun ground clearance berkurang.

"Kalau lowering kit, bisa bikin mobil lebih ceper sekitar 20-30 milimeter," timpal Yopie dari toko ban dan pelek SM Motorsport, Gading Serpong, Tangerang Selatan.

Ilustrasi lowering kit SUV lebih mahal karena ulir lebih tebal.
Angga Raditya
Ilustrasi lowering kit SUV lebih mahal karena ulir lebih tebal.

Baca Juga: Biar Enggak Amblas, Begini Cara Pilih Per Yang Tepat Buat Mobil Ceper

Namun ada juga yang bisa lebih dari 30 milimeter, namun konsekuensinya mobil jadi terlalu ceper dan bantingan bisa lebih keras.

Lowering kit pun punya harga yang terjangkau, namun performanya kualitas wahid.

"Lowering kit harganya sekitar Rp 3-4 juta kondisi baru, tapi kalau SUV lebih mahal," terang Farley.

Alasan per lowering kit SUV lebih mahal, "Karena per SUV lebih tebal dan banyak ulirnya, lebih mahal Rp 1-2 juta dari lowering kit non SUV," pungkas Farley.

Kelebihan lain dari lowering kit adalah, tidak perlu ganti sokbreker standar karena sudah dibuat agar kompatibel dengan sokbreker bawaan mobil.

Editor : Dwi Wahyu R.

Thermostat Mobil Mulai Bermasalah Dampaknya Bisa Bikin Begini

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa