Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Beli Mobil Bekas Perlu Segera Kuras Air Radiator? Ini Kata Bengkel

Radityo Herdianto - Rabu, 29 November 2023 | 08:00 WIB
Beli mobil bekas perlu segera kuras air radiator? Ini kata bengkel.
Angga Raditya/GridOto.com
Beli mobil bekas perlu segera kuras air radiator? Ini kata bengkel.

GridOto.com - Kondisi air radiator jadi salah satu parameter yang perlu dicek saat beli mobil bekas.

Beli mobil bekas perlu segera kuras air radiator? Ini kata bengkel.

Kuras air radiator bisa dilakukan untuk menjaga sistem pendinginan mesin mobil bekas tetap optimal selama dipakai.

Arief Rachman Hakim, Service Advisor bengkel spesialis Fast n Frugal, Joglo, Jakarta Barat menyarankan untuk melakukan kuras air radiator jika baru beli mobil bekas.

"Kondisinya seperti apapun sebaiknya kuras air radiator," sarannya.

Isi juga cairan radiator ke dalam tabung reservoir setelah proses flushing selesai.
Dok. OTOMOTIF
Isi juga cairan radiator ke dalam tabung reservoir setelah proses flushing selesai.
 

Baca Juga: Minat Mobil Bekas Toyota Camry 2.4 2010, Penyakitnya Ada di Sini

Arief menilai kuras air radiator diperlukan untuk membuang sisa air radiator lama yang ada di dalam sistem pendinginan mesin.

Setidaknya untuk meminimalisir risiko masalah sistem pendinginan mesin.

"Kondisi radiator di dalamnya apakah berkarat atau tidak, tapi belum diketahui dari pemakaian sebelumnya bagaimana apakah pernah tercampur air mineral atau tidak," ucap Arief.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa