Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Beli Mobil Bekas Toyota Yaris Bakpao, Segini Harga Businya Sob

Ryan Fasha - Kamis, 12 Oktober 2023 | 18:00 WIB
Ilustrasi Toyota Yaris 2006
Majalah Auto Bild Indonesia
Ilustrasi Toyota Yaris 2006

GridOto.com - Mobil bekas Toyota Yaris generasi pertama atau lebih dikenal dengan Toyota Yaris Bakpao ini memang bentuknya seperti kue bakpao.

Toyota Yaris Bakapo ini hadir di Indonesia ada sejak tahun 2006 sampai 2009.

Mobil bekas Toyota Yaris Bakpao ini masih banyak dicari orang karena dikenal memiliki mesin yang tangguh.

Mesin yang digendong oleh Toyota Yaris bakpao ini adalah 1NZ-FE dengan kapasitas 1.500 cc.

Perawatan berkala Toyota Yaris bapkao ini salah satunya dengan penggantian busi.

Bergam pilihan busi NGK
Bergam pilihan busi NGK

Baca Juga: Mobil Bekas Honda City 2002, Segini Harga Spare Part Engine Mounting

Kode busi asli Toyota Yaris bakpao ini adalah K16R-U keluaran Denso.

"Busi asli dari Toyota Yaris bakpao ini masih menggunakan tipe nikel biasa," Apang Technical Support PT Denso Sales Indonesia.

"Kode busi ini bisa juga digunakan untuk Toyota Soluna tahun 2000-2003," tambahnya.

Harga busi Denso K16R-U dibandrol Rp 20 ribu perbuah.

Sementara untuk versi upgrade busi ke bahan platinum ada NGK BKR5EGP yang dijual Rp 160 ribu untuk satu set (4 pcs).

Ilustrasi Busi Toyota merek Denso
Ilustrasi Busi Toyota merek Denso

Baca Juga: Minat Mobil Bekas Nissan March, Segini Harga Filter Oli Mesin

Masih kurang, masih ada lagi busi iridium dengan kode NGK BKR5EIX-11 yang dibanderol Rp 110 ribu perbuah atau Rp 440 ribu per set (4 pcs).

Sementara ada juga dari Bosch FR8DC yang dibandrol Rp 18 ribu perbuah.

"Masa pakai busi nikel atau original itu sekitar 20.000-40.000 ribu km," sebut Rendi Kristiya Darmawan, Kepala Mekanik Bengkel Nawilis Radio Dalam, Jakarta Selatan.

Sementara busi dengan bahan platinum bisa mencapai 60.000 km dan iridium 100.000 km.

Itulah harga busi dari mobil bekas Toyota Yaris bakpao.

Editor : Dwi Wahyu R.

Pasang Turbo Dengan Kondisi Mesin Mobil Standar, Apakah Aman?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa