Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Valentino Rossi Enggak Ada Obat, Menang Balapan Fanatec GT World Challenge Europe di Sirkuit Misano

Rezki Alif Pambudi - Senin, 17 Juli 2023 | 09:40 WIB
Valentino Rossi menang race 2 Fanatec GT World Challenge Europe di Sirkuit Misano
Gt-world-challenge-europe.com
Valentino Rossi menang race 2 Fanatec GT World Challenge Europe di Sirkuit Misano

GridOto.com - Raihan luar biasa ditorehkan Valentino Rossi pada event balap Fanatec GT World Challenge Europe 2023 Sprint Cup di Sirkuit Misano.

Bersama sang rekan Maxime Martin di balik kemudi mobil #46 tim WRT, Valentino Rossi sang legenda MotoGP berhasil meraih kemenangan pada race 2.

Ini menjadi kemenangan perdana Valentino Rossi dan Maxime Martin di GT World Challenge Europe 2023.

Kemenangan terasa sangat istimewa karena The Doctor meraihnya di depan para pendukungnya yang memadati tribun sirkuit.

Apalagi ini adalah balapan kandang karena jaraknya hanya 15 km dari rumah sang legenda MotoGP, belum lagi ia juga punya catatan indah di trek ini saat masih balapan di MotoGP.

Salah satu momen kunci kemenangan Rossi adalah strategi pitstop dan pergantian pembalap yang sempurna saat balapan menyisakan 22 menit.

"Tak bisa lebih baik lagi hari ini. Aku meraih kemenangan perdana kejuaraan ini di Misano sangat spesial. Di Fanatec GT World Challenge, levelnya sangat tinggi dan pembalap-pembalapnya sangat kencang," kata Rossi, dilansir GridOto.com dari Gt-world-challenge-europe.com

"Kami tahu bisa kuat setelah performa kualifikasi Maxime, tapi kemenangan adalah cerita berbeda. Para kru bekerja dengan luar biasa saat pitstop, aku bisa mendapat keuntungan lima detik karena itu, kecepatanku juga bagus. Aku harus berterima kasih kepada timku dan BMW," tegasnya. 

Baca Juga: Terungkap, Ini Alasan Dorna Sports Ogah Ulangi Sejarah Langka Valentino Rossi di MotoGP 2024

Valentino Rossi menang race 2 Fanatec GT World Challenge Europe di Sirkuit Misano
Twitter.com/GTWorldChEu
Valentino Rossi menang race 2 Fanatec GT World Challenge Europe di Sirkuit Misano

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa