Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Settingan Knalpot Baru Bikin Boost Isuzu Panther GT Naik 2 Bar

Aditya Pradifta - Selasa, 4 Juli 2023 | 17:00 WIB
Modifikasi Isuzu Panther GT pasang boost turbo sampai 2 bar
Aditya Pradifta/GridOto.com
Modifikasi Isuzu Panther GT pasang boost turbo sampai 2 bar

GridOto.com - Settingan knalpot baru bikin boost Isuzu Panther Grand Touring (GT) naik sampai 2 bar.

Tentu saja perubahannya bukan di bagian paling ujung alias tail pipe, melainkan yang paling dekat dengan mesin.

Part knalpot yang dimaksud ialah down pipe, "Baru banget ganti ini, makanya sekalian mau kasih tahu ke GridOto kalau ternyata bisa lumayan banget naikin performanya,' ucap Feri Feriza, pemilik Isuzu Panther GT sekaligus produsen knalpot DRD.

Penggantian down pipe ini menambah lagi daftar modifikasi yang sudah dikerjakan pada mesin diesel konvensional 4JA1-L berkapasitas 2.500 cc ini.

Jauh sebelum mengganti down pipe, mesin Isuzu Panther GT ini memang sudah ubah sampai ke turbo yang kini memakai lansiran Thailand yakni turbo hybrid RHF5.

Down pipe DRD (Diesel Racing Development) untuk Isuzu Panther
Aditya Pradifta/GridOto.com
Down pipe DRD (Diesel Racing Development) untuk Isuzu Panther

Baca Juga: Simpel Tapi Part Ini Bikin Mesin Isuzu Panther GT Lebih Efisien

Dukungan lain untuk performa difokuskan pada suplai bahan bakar, untuk asupan udara diandalkan filter udara dari K&N Apollo, active cold air intake, bosch pump high pressure, dan exhaust system.

Sebelumnya knalpot memang sudah dirombak oleh Feri namun lonjakkan tenaga dan torsinya masih dianggap kurang, makanya kali ini ia juga mengganti down pipe.

Jika dibandingkan dengan down pipe bawaan, dari segi total volume udara yang bisa mengalir di dalam tabung down pipe dinilai tidak berbeda jauh.

Namun ada sesuatu yang membuatnya menarik dan bisa meningkatkan performa secara signifikan.

"Sebensrnya total volumenya tuh kan gak terlalu beda jauh sama si down pipe bawaan," terang Feri.

Isuzu Panther GT upgrade performa lagi
Aditya Pradifta/GridOto.com
Isuzu Panther GT upgrade performa lagi

Baca Juga: Dua Part Keren Isuzu Panther GT, Calon Panutan Fortuner Dan Pajero

"Cuma karena kita split antara wastegate dengan si back door, itu yang ngebuatin si boost turbonya bisa naiknya jauh lebih signifikan dibandingin aslinya," bebernya menambahkan.

Angka rata-rata boost turbo yang diberikan mesin Isuzu Panther berkisar mulai dari 0,5 sampai 0,7 bar.

"Average kalau misalnya Panther standard paling boost di kisaran 0,5 sampai 0,7 bar. Itu kalau misalkan sehat banget tuh mesinnya," ucapnya lagi menukas.

"Tapi kalau misalkan pakai ini (down pipe), seenggaknya 1,5 bar udah yang paling minim. Tapi rata-rata sih bisa 25-28 Psi alias mendekati 2 bar tuh udah yang paling enak banget deh," papar Feri lebih jauh.

Nama down pipe yang sudah dikembangkan Feri ini adalah DRD, singkatan dari Diesel Racing Development.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sekali Lihat Tapi Terpesona Dua Kali Sama Mercedes-Benz V250 Ini

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa