Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seru! Komunitas Motor P2RT Isi Kegiatan Bulan Ramadan dengan Ngabuburide dan Bagi-bagi Takjil

Rudy Hansend - Senin, 17 April 2023 | 14:20 WIB
Acara ngabuburide komunitas P2RT
Rudy Hansend/GridOto.com
Acara ngabuburide komunitas P2RT

GridOto.com - Di bulan suci Ramadan komunitas motor Plagad Pleged Racing Team (P2RT) mengadakan acara ngabuburide sekaligus buka bersama dan pembagian takjil secara gratis.

Komunitas P2RT yang bermarkas Dongkal, Alam Sutera, Serpong Utara Tangerang Selatan, ini mengadakan ngabuburide sekaligus buka bersama dan pembagian takjil di kawasan Graha Raya Tangerang.

Ketua Komunitas P2RT, Abdul Majid, mengatakan, ngabuburide sambil berbagi takjil gratis ini dilakukan untuk memperkuat solidaritas antar anggota komunitas.

"Acara ngabuburide sekaligus buka puasa bersama dan pembagian takjil gratis sebanyak 200 bungkus," ujar Abdul Majid kepada GridOto.com, Sabtu (16/04/2023).

Abdul mengungkapkan, kegiatan bakti sosial ini ini menjadi salah satu bagian dari kegiatan rutin yang digelar oleh komunitas P2RT.

Adapun kegiatan bagi-bagi takjil diikuti oleh 15 anggota mulai dari pengguna Yamaha NMAX, Honda Vario, Kawasaki KLX hingga Honda BeAT.

Ia pun berharap kegiatan bagi-bagi takjil di bulan suci Ramadan dapat menginspirasi komunitas motor lainnya untuk berbagi ke sesama.

"Mudah-mudahan teman-teman dari komunitas motor lain bisa mengadakan bagi-bagi takjil gratis," ucapnya.

Baca Juga: Punya Jaket Baru, Komunitas P2RT Langsung Gaspol Touring ke Pantai Sawarna

Berikut keseruan ngabuburide komunitas motor Plagad Pleged Racing Team (P2RT) sekaligus bagi-bagi takjil gratis.

komunitas motor Plagad Pleged Racing Team (P2RT
Rudy Hansend
komunitas motor Plagad Pleged Racing Team (P2RT
Pembagian takjil oleh komunitas motor P2RT
Dok. P2RT
Pembagian takjil oleh komunitas motor P2RT
Buka puasa bersama komunitas P2RT
Dok. P2RT
Buka puasa bersama komunitas P2RT

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa