Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Australia 2023

Ngenesnya Lewis Hamilton, Podium di F1 Australia 2023 Tapi Dicuekin Tim Sendiri

Rezki Alif Pambudi - Jumat, 7 April 2023 | 14:05 WIB
Lewis Hamilton kecewa dicuekin tim Mercedes usai berhasil meraih podium di F1 Australia 2023
Twitter.com/MercedesAMGF1
Lewis Hamilton kecewa dicuekin tim Mercedes usai berhasil meraih podium di F1 Australia 2023

GridOto.com - Lewis Hamilton agak kesal kepada tim Mercedes-AMG Petronas, meski sudah berhasil meraih podium di F1 Australia 2023.

Setelah perjuangan keras demi meraih podium dua di F1 Australia 2023, Lewis Hamilton tak disambut oleh para kru di parc ferme.

Padahal podium ini menjadi yang pertama diraih tim Mercedes pada kejuaraan F1 musim ini.

Jadi saat menghentikan mobilnya dan berada di parc ferme untuk sedikit selebrasi sebelum naik podium, Lewis Hamilton dibiarkan sendirian dan kebingungan oleh timnya.

Juara dunia tujuh kali ini hanya mendekati beberapa orang yang dikenali, namun tidak ada satupun kru Silver Arrow di sana.

"Di mana timku," kata Hamilton bertanya kepada sejumlah orang di parc ferme usai balapan berakhir.

Hamilton tampak sedikit kecewa, kemudian melangkah pergi menuju cooldown room untuk naik podium.

Usai balapan, mantan pembalap tim McLaren ini bahkan menyindir timnya dalam sebuah wawancara.

Pria 38 tahun tersebut ditanyai seberapa besar nilai podium ini baginya dan juga bagi tim yang dibelanya, setelah awal yang sulit di F1 2023.

Baca Juga: Ngeri, Bos McLaren Zak Brown Tantang Bos Mercedes Toto Wolff Tarung Tinju

Editor : Muhammad Ermiel Zulfikar
Sumber : thesportsrush.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa