Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kronologi Kecelakaan Maut Toyota Hilux Mobil Dinas Bupati Kuningan, Pasangan Suami-Istri Meninggal Dunia

Naufal Nur Aziz Effendi - Selasa, 4 April 2023 | 12:11 WIB
Mobil dinas Toyota Hilux yang ditumpangi Bupati Kuningan mengalami kecelakaan pada Senin (3/4/2023), menyebabkan pasangan suami-istri meninggal dunia, begini kronologinya
TribunCirebon.com/Ahmad Ripai
Mobil dinas Toyota Hilux yang ditumpangi Bupati Kuningan mengalami kecelakaan pada Senin (3/4/2023), menyebabkan pasangan suami-istri meninggal dunia, begini kronologinya

GridOto.com - Mobil dinas Toyota Hilux yang ditumpangi Bupati Kuningan H. Acep Purnama mengalami kecelakaan di jalan RE Martadinata, Kecamatan Sindanggading, Kabupaten Kuningann, Jawa Barat.

Peristiwa yang terjadi pada Senin (3/4/2023) siang tersebut menyebabkan tiga orang menjadi korban, dua di antaranya pasangan-suami istri yang meninggal dunia.

Satu korban lainnya adalah seorang laki-laki yang mengalami luka berat, seluruh korban dibawa ke RSUD 45 Kuningan.

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Ibrahim Tompo mengatakan, penyebab kecelakaan diduga karena sopir mobil dinas Toyota Hilux tersebut mengantuk.

"Benar itu mobil yang ditumpangi oleh Bupati dan dikemudikan oleh sopir berinisial UK, info awal karena mengantuk," ujar Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Ibrahim Tompo, dikutip dari TribunCirebon.com, Senin (3/4/2023).

Ibrahim mengatakan, peristiwa itu bermula saat Toyota Hilux dengan nomor polisi E 8888 Y yang dikemudikan UK, melaju dari arah Pagundan (Timur) menuju arah Kertawangunan (Barat).

"Setibanya di lokasi kejadian, Toyota Hilux hilang kendali ke bahu jalan kanan (Utara) sehingga menabrak Honda Supra yang sedang melaju dari arah berlawanan," ujar Ibrahim.

Setelah itu, kendaraan Toyota Hilux yang ditumpangi Bupati Kuningan menabrak tiga unit motor lain yang sedang terparkir di bahu jalan.

"Akibat dari kejadian kecelakaan tersebut, korban selaku pengendara serta penumpang motor meninggal dunia dan satu orang mengalami luka, selanjutnya korban dibawa ke RSUD 45 Kuningan, selain itu kendaraan yang terlibat kecelakaan juga mengalami kerusakan," katanya.

Baca Juga: Insiden Kecelakaan Bus Maut di Arab Saudi, KJRI Masih Cek Ada Korban WNI atau Tidak

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa