Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hari Terakhir Konser Black Pink, Ini Pengalihan Terbaru Lalu Lintas di GBK

M. Adam Samudra - Minggu, 12 Maret 2023 | 07:24 WIB
Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Latif Usman sedang mengatur lalu lintas
Adam Samudra
Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Latif Usman sedang mengatur lalu lintas

GridOto.com - Girl band asal Korea Selatan Blackpink akan menggelar konser di Stadion Gelora Bung Karno (GBK).

Konser digelar di hari terakhir ini tentu akan membuat kepadatan cukup panjang. 

Dipastikan, lalu lintas di sekitar GBK akan mengalami kepadatan.

Hal ini terlihat dalam unggahan akun Instagram @Tmcpoldametro.

"Info lalu lintas : Minggu 12 Maret 2023 hindari seputaran Gbk pukul 13.00-23.00WIB
Hindari kepadatan di Jl. Jenderal Sudirman, Gatot subroto, Asia Afrika, Gerbang pemuda dikarenakan ada konser musik di GBK. Untuk masyarakat diimbau menggunakan transportasi umum," tulisan pesan tersebut saat dikutip GridOto.

Agar tak menyebabkan kemacetan panjang, Kepolisian memberlakukan rekayasa lalu lintas.

"Akan kami berlakukan rekayasa lalu lintas di wilayah tersebut," Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Latif Usman saat dihubungi GridOto.com, Minggu (12/3/2023).

Ini Dia Tujuh Titik Pengalihan Arus Lalu Lintas.

Mantan Dirlantas Polda Jatim ini menyebut ada tujuh titik pengalihan arus yang akan diberlakukan bila terjadi kepadatan kendaraan.

Berikut tujuh titik rencana pengalihan arus jika terjadi kemacetan:

- Arus lalin  dari Jalan Gatot Subroto yang akan menuju Jalan Gerbang Pemuda diarahkan lurus ke arah Slipi.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa