Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Charles Leclerc Cobain Mobil Michael Schumacher, Lengkingan Suara Mesinnya Bikin Penggemar Kangen

Rezki Alif Pambudi - Rabu, 8 Februari 2023 | 20:38 WIB
Charles Leclerc cobain mobil Michael Schumacher, Ferrari F2003-GA di Sirkuit Yas Marina
Twitter.com/Charles_Leclerc
Charles Leclerc cobain mobil Michael Schumacher, Ferrari F2003-GA di Sirkuit Yas Marina

GridOto.com - Pembalap tim Scuderia Ferrari, Charles Leclerc, berkesempatan mencoba mobil Michael Schumacher di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi.

Mobil yang dites Charles Leclerc adalah Ferrari F2003-GA, di mana Michael Schumacher pernah memakainya di F1 tahun 2003 silam.

Kala itu Ferrari F2003-GA berhasil membawa Michael Schumacher memenangkan enam balapan dan menjadi juara F1 2003, mengalahkan Kimi Raikkonen.

Satu hal yang dari tes mobil legendaris tersebut adalah mesinnya yang menggunakan konfigurasi V10 3.000 cc.

Lengkingan mesin V10 mobil tersebut berhasil membuat penggemar teringat memori lama saat mobil sejenis masih berjaya dua dekade silam.

Driver 25 tahun ini pun memacu F2003-GA sampai kecepatan maksimalnya tanpa tanggung-tanggung.

Saking senangnya, pembalap asal Monako tersebut seolah kembali menjadi anak-anak yang baru saja diberi sebuah permen favoritnya.

"Hari yang luar biasa," cuit Leclerc sambil mengunggah video onboard lap menggunakan F2003-GA.

Unggahan Leclerc pun mendapat banyak tanggapan dari netizen.

"Tak peduli jika mobilnya lebih lambat, tapi rasanya terdengar lebih kencang. Suaranya menakutkan. Seharusnya begitulah suara mobil balap," cuit presenter F1 terkenal asal Inggris, Will Buxton.

Jika dilihat, mobil F2003-GA ini memang terlihat lebih lambat dibandingkan mobil F1 zaman sekarang.

Khususnya saat menikung, mobilnya tak sekencang mobil zaman sekarang yang punya komponen aerodinamika yang lebih canggih. 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Twitter.com/Charles_Leclerc

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa