Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kembar Tapi Beda Kapasitas Mesin, Sebesar Apa Sih Selisih Power Antara Yamaha R25 dan R3?

Dida Argadea - Rabu, 21 Desember 2022 | 15:24 WIB
Yamaha R3 (kiri) dan Yamaha R25 (kanan)
kolase GridOto
Yamaha R3 (kiri) dan Yamaha R25 (kanan)

GridOto.com - Salah satu produk global dari Yamaha adalah Yamaha R25 yang merupakan sport fairing bermesin 250 cc.

Meski begitu, di luar pasar Indonesia misalnya di Eropa, Yamaha R25 dijual dengan mesin lebih besar dan masuk di kelas 300 cc.

Makanya kalau di Eropa sana namanya bukan lagi Yamaha R25 melainkan Yamaha R3.

Perbedaan kapasitas mesin itu, salah satu penyebabnya karena mengikuti regulasi terkait penggolongan surat izin mengemudi di negara tersebut.

Bicara Yamaha R25 dan R3 yang notabene motor yang sama, tapi dengan perbedaan kapasitas mesinnya, seberapa besar ya beda tenaganya?

Yamaha R3 yang beredar di Eropa
yamaha-motor.eu
Yamaha R3 yang beredar di Eropa

Berdasarkan spesifikasi resmi Yamaha, Yamaha R25 dengan mesin dua silinder segaris berkapasitas 250 cc, mampu menghasilkan power sebesar 35,53 dk (26,5 Kw) di 12.000 rpm.

Power segitu diimbangi dengan torsi sebesar 23,6 Nm pada 10.000 rpm.

Sementara itu Yamaha R3 dengan mesin berkapasitas 321 cc, ternyata powernya adalah sebesar 41,43 dk (30,9 kW) di 10.750 rpm.

Baca Juga: M. Faerozi Kepergok Ngetes Yamaha R25, Tanda Balik Lagi Ke AP250 di ARRC 2023? Ini Kata Yamaha Racing Indonesia

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa