Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pantes Bikin Gagal Ginjal Pada Anak, Sirup Paracetamol Mengandung Etilen Glikol Bahan Pembuat Cairan Radiator

Hendra - Kamis, 20 Oktober 2022 | 06:17 WIB
Cairan radiator menggunakan etilen glikol penyebab gagal ginjal
GridOto.com
Cairan radiator menggunakan etilen glikol penyebab gagal ginjal

GridOto.com- Kasus kematian pada anak-anak di Gambia, Afrika terkait obat sirup paracetamol, membuat pihak terkait di Indonesia waspada. 

Paracetamol merupakan obat pereda demam dan nyeri, termasuk nyeri haid atau sakit gigi. Paracetamol atau acetaminophen tersedia dalam bentuk tablet, sirop, tetes, suppositoria, dan infus.

Dalam kasus yang terjadi di Gambia, di dalam sirup paracetamol produksi Maiden Pharmaceutical Ltd, India ditemukan senyawa kimia etilen glikol.

Senyawa kimia etilen glikol merupakan senyawa yang bisa sobat temukan di botol kemasan cairan radiator

Dalam wawancara di 2019 lalu kepada GridOto.com, Felix Chandra Area Sales Manager, PT Laris Chandra, distributor Prestone menyebutkan kandungan Ethylene Glycol atau etilen glikol (EG) pada cairan radiator itu sangat penting.

"EG ini berfungsi menaikan boiling point (titik didih) dari air radiator atau coolant," buka Felix Chandra.

Seperti kita ketahui, air biasa punya titik didih 100 derajat Celcius.

"Tapi kalau dicampurkan dengan EG ini air radiator jadi mempunyai titik didih sampai 127 derajat Celcius," jelas Felix ketika itu.

Meski produk sirup bikinan India tidak beredar di Indonesia, namun Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) akan menelusuri kasus yang baru-baru ini terjadi di Indonesia. 

Baca Juga: Ini Fungsi Kandungan Ethtlene Glycol Pada Air Radiator, Bikin Dingin?

Dilansir dari Kompas.com, saat ini, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mencatat jumlah penderita gangguan ginjal akut misterius mencapai 206 kasus yang tersebar di 20 provinsi di Indonesia.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa