Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Vespa Sprint Hedon, Pakai Sok Ohlins Sampai Pamer Pelek HiTech

Fedrick Wahyu - Rabu, 19 Oktober 2022 | 14:36 WIB
Modifikasi elegan Vespa Sprint
VanzVes
Modifikasi elegan Vespa Sprint

GridOto.com - Vespa Sprint hedon, pakai sok Ohlins sampai pamer pelek HiTech mentereng.

Vespa Sprint cukup sering jadi sasaran modifikasi meski desain bawaanya tergolong oke dan atraktif.

Enggak heran jika ubahannya umum cuma upgrade part berkelas seperti ditampilkan pada modifikasi Vespa Sprint satu ini.

Area kemudi mendapatkan balutan serat karbon dan aksesori keren
VanzVes
Area kemudi mendapatkan balutan serat karbon dan aksesori keren

Untuk detailnya, bagian kepala Vespa Sprint ini sudah dibalut dengan serat karbon yang menguatkan kesan mewah.

Kemudian disematkan saklar-saklar Domino dan throttle grip aftermarket yang memberi tampilan stylish.

Tidak ketinggalan dipasang master rem depan Brembo RCS Corsa Corta dan tuas rem belakang Accossato yang istimewa.

Kontrol dan lampu-lampunya turut diperbarui
VanzVes
Kontrol dan lampu-lampunya turut diperbarui

Geser ke kaki-kaki, ada beberapa ubahan apik seperti penggunaan pelek palang lima dari HiTech yang nampak mencolok berwarna emas.

Kemudian suspensi depan diganti menggunakan sok Ohlins untuk menjamin kenyamanan berkendara.

Kaki depan mendapatkan shock Ohlins, kaliper Brembo, dan pelek HiTech
VanzVes
Kaki depan mendapatkan shock Ohlins, kaliper Brembo, dan pelek HiTech

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : 2banh.vn

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa