Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sambar Toyota Kijang Innova, Mitsubishi Xpander Ini Langsung Babak Bundhas di Tol Surabaya, Begini Kronologinya

Dia Saputra - Rabu, 21 September 2022 | 20:20 WIB
Mitsubishi Xpander berantakan setelah sabet Toyota Kijang Innova kemudian menghantam besi pembatas jalan tol Surabaya-Mojokerto
Dok. PJR Ditlantas Polda Jatim
Mitsubishi Xpander berantakan setelah sabet Toyota Kijang Innova kemudian menghantam besi pembatas jalan tol Surabaya-Mojokerto

GridOto.com - Sebuah Mitsubishi Xpander babak bundhas di Tol Surabaya-Mojokerto, usai menyambar bodi belakang Toyota Kijang Innova, pada Selasa (20/9/2022).

Bahkan bumper depan Mitsubishi Xpander yang dikemudikan oleh Suyitno (35) rusak parah hingga area mesin menganga.

Melansir TribunJatim.com, kecelakaan antara Mitsubishi Xpander dan Toyota Kijang Innova ini terjadi di KM 734.800/A ruas Tol Surabaya-Mojokerto, Jawa Timur.

Akibat insiden tersebut, penumpang Mitsubishi Xpander dengan nomor polisi L-1155-USN bernama Lusiani (40), alami luka berat karena dislokasi rahang kiri.

Menurut Kasat PJR Ditlantas Polda Jatim, AKBP Dwi Sumrahadi, Lusiani merupakan warga Putat Gede Baru, Sawahan, Surabaya.

Sedangkan Kijang Innova nopol L 1354 VO dikemudikan Ahmad Ali Bamukrah (41) bersama Aiman (29) warga kota Balikpapan, Kalimantan Timur selamat.

"Insiden tersebut bermula saat mobil Toyota Kijang Innova melaju dari arah Mojokerto, melintas di lajur lambat tujuan Surabaya," buka AKBP Dwi Sumrahadi.

Mendekati lokasi kecelakaan, dari arah kanan melaju kencang Mitsubishi Xpander yang hendak menyalip.

"Nahas saat menyalip, buntut Xpander menyenggol sudut kanan depan Kijang Innova," lanjutnya.

Baca Juga: Ramaikan APRC Indonesia 2022, Xpander Rally Team Bertekad Raih Hasil Terbaik

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa