Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Baterai Suzuki Ertiga Hyibrid Rusak, Segini Harganya Kalau Dibeli

Radityo Herdianto - Selasa, 23 Agustus 2022 | 08:00 WIB
Skema Kerja Suzuki Ertiga Hybrid Saat Menyalurkan Arus Listrik ke Integrated Starter Generator (ISG) dan Pengisian Daya Baterai dari Regenerative Braking
Radityo Herdianto / GridOto.com
Skema Kerja Suzuki Ertiga Hybrid Saat Menyalurkan Arus Listrik ke Integrated Starter Generator (ISG) dan Pengisian Daya Baterai dari Regenerative Braking

GridOto.com - Baterai Suzuki Ertiga Hybrid rusak, segini harganya kalau dibeli.

Menggunakan sistem hybrid Suzuki Smart Hybrid, Ertiga Hybrid terdapat komponen baterai.

Komponen baterai Suzuki Ertiga Hybrid ditempatkan di bawah jok depan penumpang sebagai penyimpan daya listrik.

Adhi Prasojo, 4W Technical Service Section Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengatakan jenis baterai yang digunakan adalah lithium-ion.

"Baterai lithium-ion yang dipakai punya kapasitas 6Ah 12V," sebut Adhi.

Test drive All New Ertiga Hybrid
Suzuki
Test drive All New Ertiga Hybrid

Baca Juga: Suzuki Baleno Baru Ketambahan Airbag, Tapi Ada yang Harus Diwaspadai

Jika terjadi kerusakan pada komponen baterai, maka sistem Suzuki Smart Hybrid tidak akan berfungsi.

Seperti acceleration assist dan Auto Start-Stop yang membutuhkan tenaga listrik dari baterai melalui ISG (Intergrated Starter Generator).

Jika rusak, Adhi mengatakan komponen baterai ini bisa diganti secara partial.

"Baterai Suzuki Ertiga Hybrid dibanderol dengan harga Rp 15 juta," kata Adhi.

Hanya saja komponen baterai ini sudah termasuk dalam garansi Suzuki Smart Hybrid selama 5 tahun atau 100.000 km mana yang tercapai lebih dulu.

Jika terjadi kerusakan selama masa garansi, penggantian baterai tidak dikenakan biaya sepeser pun.

Battery pack lithium-ion All New Ertiga Hybrid, posisinya di bawah jok penumpang depan
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Battery pack lithium-ion All New Ertiga Hybrid, posisinya di bawah jok penumpang depan

Baca Juga: Bisa Makin Irit, Begini Cara Pakai Fitur Auto Start-Stop Ertiga Hybrid

"Yang terpenting adalah mobil rutin melakukan perawatan di bengkel resmi," saran Adhi.

"Selama perawatan berkala akan dilakukan juga pengecekan terhadap baterai dengan alat scanner," terangnya.

"Jika ditemukan ada kerusakan selama masa garansi maka diganti baru free," terusnya.

 

Editor : Dwi Wahyu R.

Komstir Yamaha Aerox 155 Oblak? Segini Biaya Gantinya di Bengkel Resmi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa