Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Teknologi Mobil Listrik

Kia Luncurkan Mobil Listrik Kia Niro Plus, Versi Komersial Niro EV

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Kamis, 28 April 2022 | 21:12 WIB
Kia Niro Plus telah meluncur sebagai teknologi mobil listrik PBV pertama Kia.
Rayhan Haikal/GridOto.com
Kia Niro Plus telah meluncur sebagai teknologi mobil listrik PBV pertama Kia.

Kia menyebut Niro Plus versi taksi mendapatkan penambahan panjang dan tinggi sebesar 10 mm dan 80 mm kalau dibandingkan dengan Niro biasa.

Perubahan lainnya bisa ditemukan di fiturnya. Kia Niro Plus versi taksi mendapatkan jok dan door trim yang lebih tipis supaya interiornya lebih lega.

Interior Kia Niro Plus versi Taksi.
Rayhan Haikal/GridOto.com
Interior Kia Niro Plus versi Taksi.

Baca Juga: Spek Mobil Listrik Kia Niro EV Terungkap, Bikin Kona Electric Minder?

Lalu ada reflektor pintu serta layar All-In One yang disebut bisa mengintegrasi sistem navigasi dan argometer.

Kia belum memberikan informasi spesifikasi lengkap Kia Niro Plus dan perbedaannya dengan Kia Niro biasa.

Sebagai gambaran, Kia Niro EV generasi pertama dengan baterai 64 kWh memiliki motor listrik bertenaga 150 kW atau 204 dk dan torsi 395 Nm.

Niro EV diklaim memiliki jarak tempuh sejauh 385 kilometer dan baterainya dapat diisi hingga 80% dalam waktu 54 menit saja.

Editor : Trybowo Laksono

Buka Tutup Bagasi Wuling Cloud EV Gampang, Bisa Pakai Suara Lho

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa