Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda SH150i Jubah Merah Elegan Dijejali Pengereman Full Brembo

Fedrick Wahyu - Rabu, 27 April 2022 | 15:31 WIB
Modifikasi proper Honda SH150i
Seven
Modifikasi proper Honda SH150i

GridOto.com - Honda SH150i jubah merah elegan dijejali pengereman full Brembo

Honda SH150i yang sudah dibekali desin elegan memang paling cocok dimodifikasi dengan konsep proper matic.

Dengan konsep proper matic aura elegan dan mewah dari SH150i bisa semakin keluar dan terlihat mempesona.

Salah satu contohnya adalah Honda SH150i yang mendapatkan modifikasi impresif mengandalkan part-part mewah berikut ini.

Headlamp pakai LED Zhipat dan master rem Brembo
Seven
Headlamp pakai LED Zhipat dan master rem Brembo

Untuk ubahan pertama ada pada bagian kepalanya yang sekarang dipasangi lampu depan LED Zhipat dengan windscreen mungil.

Baca Juga: Serigala Berbulu Domba, Honda SH150i Elegan Dijejali Part Berkelas

Lalu dipasang juga master rem depan-belakang Brembo untuk memaksimalkan performa pengeremannya.

Sedangkan dibalik kemudinya sudah ada gas spontan Domino, panel instrumen Koso, hingga steering damper Ohlins.

Area kokpitnya mendapatkan aksesori istimewa
Seven
Area kokpitnya mendapatkan aksesori istimewa

Tidak cuma di kemudi, bagian kaki-kaki Honda SH150i ini juga mendapat beberapa upgrade istimewa.

Meski garpu depan dan kedua rodanya masih mengandalkan bawaan aslinya yang sudah stylish, tapi remnya makin impresif.

Rem depan diupgrade pakai kaliper Brembo empat piston dan cakram Malossi
Seven
Rem depan diupgrade pakai kaliper Brembo empat piston dan cakram Malossi

Baca Juga: Elegan Dalam Gelap Honda SH150i Pakai Pengereman Brembo dan Sok Nitron

Rem depannya kini dimaksimalkan dengan penggunaan kaliper Brembo empat piston dan cakram Malossi model gelombang.

Sementara untuk rem belakangnya mendapatkan kaliper Brembo dua piston dan cakram Malossi seperti yang depan.

Rem belakang dimaksimalkan dengan kaliper Brembo dua piston
Seven
Rem belakang dimaksimalkan dengan kaliper Brembo dua piston

Kemudian agar sisi kenyamanan makin istimewa, suspensi belakang diganti dengan shock Ohlins yang juga memberi kesan mewah.

Tidak berhenti di sektor kaki-kaki, bagian dapur pacunya juga mendapatkan sedikit upgrade yang memaksimalkan performanya.

Suspensi belakang pakai Ohlins dan mesinnya diberi knalpot LeoVince 4Road
Seven
Suspensi belakang pakai Ohlins dan mesinnya diberi knalpot LeoVince 4Road

Baca Juga: Honda SH150i Racing Pasang Cakram Karbon Plus Sederet Part Mewah

Terlihat kalau mesinnya kini dipasangi koil MSD dan exhaust system dengan muffler LeoVince 4Road dan leher titanium.

Terakhir untuk bodi-bodi tampak masih standar dengan balutan kelir merah yang terlihat begitu menggoda.

Modifikasi Honda SH150i yang tampil mempesona
Seven
Modifikasi Honda SH150i yang tampil mempesona

Alhasil dengan segala ubahan tadi, Honda SH150i ini tampil semakin stylish dan penuh aura elegan.

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : 2banh.vn

Bisa Jadi Inspirasi, Ternyata Honda PCX 160 Cakep Juga Pakai Buntut Lancip

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa