Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Teknologi Mobil Listrik

Mengulik Dimensi Hyundai Ioniq 5. Lebih Kecil dari Palisade, Tapi...

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Jumat, 1 April 2022 | 21:00 WIB
Hyundai Ioniq 5 yang memberi tenaga untuk kafe V2L Hyundai.
Rayhan Haikal/GridOto.com
Hyundai Ioniq 5 yang memberi tenaga untuk kafe V2L Hyundai.

GridOto.com - Teknologi mobil listrik Hyundai Ioniq 5 telah resmi menyapa Indonesia di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2022 (31/3).

Hyundai Ioniq 5 merupakan mobil listrik Electric Global Modular Platform (E-GMP) pertama yang akan diproduksi di Indonesia.

Nah salah satu hal yang paling menarik dari Ioniq 5 adalah dimensi bodi dan wheelbasenya.

Kalau dilihat sekilas, Ioniq 5 tentunya terlihat lebih besar dari Kona Electric tapi masih lebih kecil dari Santa Fe ataupun Palisade.

Sebagai informasi, bodi Ioniq 5 memiliki panjang 4.635 mm, lebar 1.890 mm, dan tinggi 1.605 mm.

Dimensi eksterior Hyundai Ioniq 5.
Rayhan Haikal
Dimensi eksterior Hyundai Ioniq 5.

Baca Juga: Mobil Listrik Hyundai IONIQ 5 Dipastikan Sudah 'Made in Cikarang,' Tapi Masih Pakai Baterai Impor

Ioniq 5 juga memiliki panjang overhang depan 845 mm, overhang belakang 790 mm, dan ground clearance 160 mm.

Hal ini berarti Ioniq 5 lebih panjang 430 mm dari Kona Electric, tapi masih lebih pendek 345 mm dari Palisade.

Lalu kalau dilihat dari lebar, Ioniq 5 lebih lebar 90 mm dari Kona Electric tapi masih lebih 'kurus' 85 mm dari Palisade.

Namun ada satu ukuran dimensi yang mana Ioniq 5 lebih unggul dari Palisade yakni wheelbase.

Hyundai Ioniq 5 memiliki wheelbase sepanjang 3.000 mm, lebih panjang 100 mm dari Palisade yang memiliki wheelbase 2.900 mm.

Perbandingan wheelbase Hyundai Ioniq 5 dengan mobil-mobil Hyundai lainnya termasuk Palisade.
Rayhan Haikal
Perbandingan wheelbase Hyundai Ioniq 5 dengan mobil-mobil Hyundai lainnya termasuk Palisade.

Baca Juga: Membedah Interior Hyundai Ioniq 5, Banyak Bahan Ramah Lingkungan Lho

Kalau dibandingkan dengan mobil listrik Hyundai lainnya, wheelbase Ioniq 5 itu lebih panjang 400 mm dari Kona Electric dan 300 mm dari Ioniq Electric.

Berkat wheelbase panjang tersebut, Ioniq 5 dapat memiliki interior lega yang disebut memberikan leg room sepanjang 1.138 mm di baris pertama dan 1.002 mm di baris kedua.

Tidak hanya leg room, ruang bagasi belakang Ioniq 5 juga cukup luas dengan kapasitas minimum 527 liter dan maksimum 1.587 liter.

Masih penasaran dengan Hyundai Ioniq 5? Simak video di bawah ini ya.

Editor : Trybowo Laksono

Lebih Irit Mana, Honda PCX 160 atau Vario 160? Ini Hasil Tesnya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa