Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bakal Ada Bus Sapu Jagat yang Muter-muter Saat MotoGP Indonesia 2022 di Mandalika, Tugasnya Simpel Banget

Ruditya Yogi Wardana - Jumat, 11 Maret 2022 | 17:05 WIB
Ilustrasi armada bus.
Dok. DAMRI
Ilustrasi armada bus.

GridOto.com - Pemerintah diketahui menyiapkan armada bus dengan tugas khusus saat gelaran MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada 18-20 Maret mendatang.

Jadi, armada bus bernama 'bus sapu jagat' ini bakal dioperasikan buat muter-muter kawasan Sirkuit Mandalika, dari area parkir Timur hingga Barat.

Tugasnya juga simpel, sopir bus sapu jagat bakal mencari penonton yang turun di gerbang masuk Sirkuit Mandalika yang tidak sesuai dengan tiketnya.

Nah, penonton yang tersesat tadi akan diantarkan ke gerbang masuk yang sesuai dengan tiket yang dimilikinya baik ke Gate 1, Gate 2 maupun Gate 3.

"Targetnya penonton yang salah masuk gate atau bingung untuk menuju ke gate yang mana," jelas Karo Ops Polda NTB, Kombes Pol Imam Thobroni, dikutip dari Tribunlombok.com, Kamis (10/03/2022).

Ia mencontohkan kasusnya seperti ada penonton yang punya tiket untuk ke grandstand Zona A, Zona B, Zona C atau Zona H.

Kalau mengikuti tiketnya, maka penonton ini kudu naik shuttle bus menuju ke Gate 1.

Tapi, penonton tadi malah naik shuttle bus yang justru mengarah ke Gate 2.

"Tentunya di Gate 2 tidak diberikan akses masuk ke area tribun, karena jenis tiketnya tidak sesuai dengan tribun yang ada di Gate 2," jelasnya.

Baca Juga: Enggak Perlu Khawatir, Ratusan Bus Gratis Siap Antar Penonton MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika, Yuk Cek Jadwalnya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa