Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

KLR Racing, Bengkel Spesialis Kawasaki Ninja 250 Yang Melayani Servis Moge

Isal - Kamis, 3 Februari 2022 | 12:40 WIB
KLR Racing, bengkel spesialis Kawasaki Ninja 250 yang kini melayani servis moge
Isal/GridOto.com
KLR Racing, bengkel spesialis Kawasaki Ninja 250 yang kini melayani servis moge

GridOto.com - Enggak hanya Kawasaki Ninja 250 series, KLR Racing kini juga melayani servis moge alias motor yang memiliki kapasitas mesin besar.

Bengkel yang letaknya di Jalan Kalisari II No.29, Kalisari, Jakarta Timur ini berdiri dari pengalaman ownernya yang punya Kawasaki Ninja 250 karburator.

"Tahun 2011, saya beli Kawasaki Ninja 250 karburator, mulai dari Ninja 250 karburator itu saya belajar sendiri (otodidak)," buka Ermawan, Owner KLR Racing kepada GridOto beberapa waktu yang lalu (01/22)

"Sejak saat itu saya belajar bongkar mesin Ninja 250 karburator sendiri, kemudian servis karburator sendiri," tambahnya.

Ermawan atau yang akrab disapa Bidoy, Owner KLR Racing
Isal/GridOto.com
Ermawan atau yang akrab disapa Bidoy, Owner KLR Racing

Baca Juga: Tips Perbaikan Motor Bekas, Ini Solusi Ban Belakang Kawasaki Ninja 250 Goyang

Mekanik yang akrab disapa Bidoy ini sangat berpegang teguh kepada buku manual.

"Semua treatment, mulai dari bongkar body, perawatan atau servis saya lakukan berdasarkan buku manual," ujar Bidoy.

"Sekarang sudah banyak kok buku manual motor Kawasaki, termasuk mogenya di internet, tinggal download saja" tambahnya.

Sejak tahun 2011, Bidoy juga sudah mulai melayani servis Kawasaki Ninja 250 series.

Kebanyakan yang berobat ke KLR Racing adalah moge Kawasaki.
Isal/GridOto.com
Kebanyakan yang berobat ke KLR Racing adalah moge Kawasaki.

Baca Juga: Kapan Sebaiknya Ganti Filter Oli Kawasaki Ninja 250? Ini Saran Mekanik

"Pelan-pelan saya juga nyicil alat-alat untuk penunjang bengkel," kata Bidoy.

KLR Racing mulai melayani servis moge ketika beberapa agen pemegang merek (APM) mendatangkan moge ke dalam negeri secara resmi.

"Sekitar 1 sampai 2 tahun kemudian saya sudah mulai servis moge, jualan part-part upgrade performa (part racing) dan garap motor balap," lanjut Bidoy bercerita.

Berbicara soal biaya jasa, servis ringan Kawasaki Ninja 250 FI di KLR Racing dibanderol Rp 150 ribu.

Mesin Kawasaki ZX-25R
Isal/GridOto.com
Mesin Kawasaki ZX-25R

Baca Juga: Awas! Malas Ganti Part Ini di Kawasaki Ninja 250 FI Bisa Bikin Turun Mesin

"Untuk Ninja 250 karburator biaya jasa segitu termasuk bongkar dan bersihkan karburator, kalau injeksi lengkap dengan injector cleaner atau infus," papar Bidoy.

"Kemudian ganti oli, pengecekan dan pengencangan rantai serta pemeriksaan filter udara," jelasnya.

Jika kalian ingin bongkarthrottle body (TB) ada biaya tambahan.

"Kalau bongkar dan bersihkan TB itu tergantung permintaan, jika ingin sekalian dibersihkan biayanya Rp 150 ribu," kata Bidoy.

Oli mesin dan spare part Kawasaki Ninja 250 series di KLR Racing
Isal/GridOto.com
Oli mesin dan spare part Kawasaki Ninja 250 series di KLR Racing

Baca Juga: Cuma Modal Rp 300 Ribuan Bisa Bikin Kencang Kawasaki Ninja 250 FI

"Tapi kalau mau paketan juga ada, biayanya Rp 450 ribu, di dalamnya sudah termasuk injector cleaner (infus), TB cleaner dan chamber cleaner (gurah ruang bakar)," ujarnya.

Selain Kawasaki Ninja 250 series, KLR Racing juga menawarkan paket servis full paket buat moge.

"Biayanya hitung per jumlah silinder juga, untuk moge dari 500 cc biayanya Rp 1 jutaan," jelas Bidoy.

"Sedangkan untuk motor 2 silinder tapi 650 cc seperti Kawasaki ER6N biayanya Rp 650 ribuan," tambahnya.

Aksesori untuk beragam motor yang dijual di KLR Racing
Isal/GridOto.com
Aksesori untuk beragam motor yang dijual di KLR Racing

Baca Juga: Komstir Kawasaki Ninja 250 FI Rawan Oblak, Mekanik Ungkap Penyebabnya

KLR Racing juga melayani turun mesin Kawasaki Ninja 250 series.

"Untuk bongkar blok dan head silinder biaya Rp 2 jutaan, sudah termasuk jasa, packing dan o-ring busi, tapi biaya itu di luar harga blok silinder dan piston ya," jelas Bidoy.

Kata Bidoy, blok silinder Kawasaki Ninja 250 FI dibanderol Rp 5 jutaan.

Sedangkan piston lengkap dengan piston ringnya Rp 2 jutaan.

Proses remap ECU di KLR Racing, sementara baru bisa motor besutan Kawasaki
Isal/GridOto.com
Proses remap ECU di KLR Racing, sementara baru bisa motor besutan Kawasaki

Baca Juga: Warna Baru Kawasaki Ninja ZX-25R SE 2022 Dikenalkan, Tampilan Lebih Gagah

"Jadi jika ingin ganti blok silinder, piston ring set dan jasa siapkan dana sekitar Rp 9 jutaan," tutupnya.

Nah buat kalian pemilik Ninja 250 series yang cari bengkel spesialis untuk servis motor kalian, bisa coba datang langsung saja ke KLR Racing ini Sob.

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa