Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Viral Pengendara Honda BeAT Bantu Buka Jalan Buat Ambulans, Aksinya Dibanjiri Pujian dari Netizen

Ruditya Yogi Wardana - Senin, 24 Januari 2022 | 10:01 WIB
Cuplikan pengendara Honda BeAT yang membantu membukakan jalan untuk ambulans di jalanan Bandung.
TikTok @reddescorting
Cuplikan pengendara Honda BeAT yang membantu membukakan jalan untuk ambulans di jalanan Bandung.

GridOto.com - Beredar sebuah video memperlihatkan sebuah ambulans yang diperkirakan sedang membawa pasien ke rumah sakit.

Sayangnya, jalur yang dilalui ambulans bisa dikatakan tidak lenggang sehingga ada beberapa kendaraan yang menghambat lajunya.

Beruntung ada seorang pengendara motor yang diperkirakan Honda BeAT berusaha membantu membukakan jalan untuk ambulans ini.

Hal tersebut GridOto ketahui dari sejumlah video yang diunggah akun TikTok @reddescorting.

Berdasarkan penuturan perekam video, kejadian ini terjadi di jalanan Bandung, Jawa Barat pada Jumat (21/01/2022).

Saat ambulans melaju, terlihat ada seorang wanita yang mengendarai Honda BeAT membantu memperlancar jalan yang dilewati.

Menariknya, pengendara Honda BeAT tersebut ternyata masih berstatus siswi SMA.

Hebatnya lagi, pengendara BeAT ini terus membantu membukakan jalan untuk ambulans hingga sampai ke rumah sakit yang dituju.

"Terima kasih buat orang baik yang sudah bantu buka jalur buat unit ambulans," kata pengemudi ambulans dalam video yang diunggah akun TikTok @reddescorting.

Baca Juga: Viral Ambulans Bawa Pasien DIkasih Jalan Sama Rombongan Presiden Jokowi, Kolom Komentarnya Dibanjiri Pujian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa