Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ganti Setang Piston Enggak Boleh Asal Ketok, Ini Efeknya Buat Mesin

Isal - Senin, 24 Januari 2022 | 12:10 WIB
Ilustrasi setang piston
Isal/GridOto.com
Ilustrasi setang piston

GridOto.com - Ternyata ganti setang piston ada caranya dan enggak boleh asal ketok.

Proses melepas dan memasang setang piston dengan cara diketok ternyata berpotensi membuat kruk as oblak atau enggak balance.

"Kalau ingin ganti setang piston atau seher, hati-hati saat melepas dan memasangnya kembali dari kruk as," buka Abdullah Syafei, Kepala Bengkel spesialis motor matic, Pro Matic kepada GridOto.

"Kalau salah ketok bisa membuat kruk as jadi enggak balance," tambahnya saat ditemui beberapa waktu yang lalu (08/20).

Baca Juga: Seken Keren - Jangan Telat Ganti Oli, Biaya Ganti Setang Seher Honda CBR250R Bisa Bikin Kantong Jebol

Menurut mekanik yang akrab disapa Bang Fei ini, pada kruk as terdapat balancer.

"Balancer ini rawan rusak kalau proses pelepasan dan pemasangan setang seher baru dilakukan dengan cara diketok tanpa perhitungan," jelas Bang Fei.

"Jangankan diketok, saya punya pengalaman, kruk as enggak sengaja jatuh langsung membuatnya jadi enggak balance," tambah mekanik yang bengkelnya berada di Jalan Raya Cilangkap, Cipayung, Jakarta Timur.

Menurut Bang Fei, jika kruk as enggak balance membuat mesin jadi getar.

Kruk as Yamaha NMAX dibanderol hampir Rp 900 ribuan.
Isal/GridOto.com
Kruk as Yamaha NMAX dibanderol hampir Rp 900 ribuan.

Baca Juga: Bukan Cuma Akibat Banjir, Ini Penyebab Setang Piston Motor Rusak

Untuk menghindari hal itu, sebaiknya kalau setang oblak atau bengkok disarankan untuk ganti satu set dengan kruk asnya.

Apalagi motor saat ini setang pistonnya sudah dijual satu set dengan kruk asnya, contohnya setang piston Honda BeAT injeksi.

"Kalau di Yamaha NMAX, harga ganti setang piston dengan ganti kruk as satu set dengan setang pistonnya beda tipis," sahut Sumardiyono, Owner ABS Motor.

Memang kalau dilihat harga spare partnya, harga setang piston lebih murah dibandingkan kruk as satu set atau assy.

Dibandingkan spare part mesin Yamaha NMAX lainnya, kruk as itu yang harganya lumayan
Isal/GridOto.com
Dibandingkan spare part mesin Yamaha NMAX lainnya, kruk as itu yang harganya lumayan

Baca Juga: Deteksi Metal Kruk As Mesin Mobil yang Rusak, Gejalanya Seperti Ini

"Namun kalau ditambah dengan biaya ke bengkel bubut dan potensi kruk as jadi oblak, kurang lebih sama dengan ganti kruk as satu set yang sudah lengkap dengan setang piston," tutur mekanik yang sering garap Yamaha NMAX ini.

Jika kalian terpaksa ganti setang pistonnya saja, sebaiknya cari bengkel dan bengkel bubut yang berpengalaman agar hasilnya maksimal.

Baru Beli Honda HR-V Tahun 2022, Cek Harga Bannya Per Mei 2024

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa