Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Supra Fit Makin Elegan, Dapat Part Premium dan Kelir Abu-abu

Fedrick Wahyu - Kamis, 23 Desember 2021 | 21:40 WIB
Modifikasi keren Honda Wave Alpha alias Supra Fit
Duy Minh Le - Phu Tuan Phuong
Modifikasi keren Honda Wave Alpha alias Supra Fit

GridOto.com - Honda Wave Alpha alias Supra Fit memang punya desain yang timeless karena tetap sporty dan stylish sampai saat ini.

Selain itu, Honda Supra Fit ini juga menarik untuk diberikan sentuhan modifikasi agar tampangnya makin keren.

Salah satu contohnya adalah Honda Wave Alpha yang tampil modis berkat ubahan-ubahan istimewa berikut ini.

Master rem diganti dengan Brembo RCS 17 dan memakai headlamp LED Zhipat
Duy Minh Le - Phu Tuan Phuong
Master rem diganti dengan Brembo RCS 17 dan memakai headlamp LED Zhipat

Langsung ke detailnya, pada bagian kokpit sekarang sudah terpasang master rem Brembo RCS 17 yang dipadukan dengan milik Yamaha TFX 150.

Baca Juga: Honda Supra Fit Bertampang Sporty, Pakai Baju Repsol dan Part-part Mewah

Headlamp juga sudah diganti dengan model LED dari Zhipat yang menguatkan penerangan dan memberi kesan modern.

Namun yang lebih istimewa adalah pemasangan panel speedometer digital ala Kawasaki ZX-10R, sistem keyless, serta steering damper YSS.

Tampilan area kokpitnya makin stylish dan keren
Duy Minh Le - Phu Tuan Phuong
Tampilan area kokpitnya makin stylish dan keren

Lanjut ke bagian kaki-kaki, ada beberapa ubahan yang tak kalah istimewa dari area kemudinya tadi.

Mulai dari kedua rodanya yang sekarang memakai pelek jari-jari berwarna hitam dari RCB yang stylish.

Pelek diganti produk RCB dan pakai kaliper Brembo dua piston
Duy Minh Le - Phu Tuan Phuong
Pelek diganti produk RCB dan pakai kaliper Brembo dua piston

Baca Juga: Honda Supra Fit Kece, Dimanja Part Mewah, Kaki-kaki Stylish dan Keren

Kemudian pengeremannya dimaksimalkan dengan memasang kaliper Brembo dua piston dan cakram milik Honda Winner 150 alias Supra GTR 150.

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : 2banh.vn

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa