Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kejurnas Reli

Dua Tahun Lalu Kena Penalti, Sean Gelael Akhirnya Menang di Danau Toba Rally 2021

Fendi - Sabtu, 11 Desember 2021 | 20:02 WIB
Penampilan Sean Gelael di putaran pertama kejurnas reli pada event Danau Toba Rally 2021 di Sumatera Utara, Sabtu (11/12)
Team Jagonya Ayam
Penampilan Sean Gelael di putaran pertama kejurnas reli pada event Danau Toba Rally 2021 di Sumatera Utara, Sabtu (11/12)

"Alhamdulillah semua berjalan baik. Mobil enak dikendarai baik di lintasan berlumpur maupun bebatuan,” kata Sean Gelael.

“Saya menikmati semuanya. Kemenangannya, persaingannya, dan juga semangat untuk membuat reli di Indonesia lebih baik di masa datang," ujar pereli Team Jagonya Ayam itu.

Baca Juga: Tabrakan Mazda2 dan Mitsubishi Lancer Evolution X, Padahal Event Danau Toba Rally 2021 Belum Dimulai

Co-driver-nya, Hugo Magalhaes Ismael menyebut balapan hari ini berlangsung baik, walau lintasan berubah drastis dari pagi ke siang hari.

"Tapi Sean membalap dengan baik. Tenang dan tak membuat kesalahan. Soal kecepatan, ya kita bisa lihat sendiri hasilnya," kata pria berkebangsaan Portugal ini.

Sean Gelael (tengah) didampingi co-driver Hugo, menerima hadiah setelah menang di putaran pertama kejurnas reli 2021 di Danau Toba Rally 2021
Team Jagonya Ayam
Sean Gelael (tengah) didampingi co-driver Hugo, menerima hadiah setelah menang di putaran pertama kejurnas reli 2021 di Danau Toba Rally 2021

Sementara itu ayah Sean, Ricardo Gelael, yang berpasangan dengan Anthony Sarwono dan tidak pasang target, finish di 10 besar.

Putaran kedua akan berlangsung hari Minggu (12/12) di lokasi dan jumlah SS yang sama.

Hanya arah lombanya dibalik.

Oh ya, Ricardo Gelael tidak ikut dan posisinya digantikan oleh duet dari Portugal, Nuno Pinto/JJ Pereira.

Hasil Putaran I Kejurnas Reli
1. Sean Gelael/Hugo Magalhaes (Citroen) 1:00:14,2
2. Subhan Aksa/Mago Sarwono (Mitsubishi) 1:05:02,2
3. Glenn Nirwan/Adi Indiarto (Subaru) 1:06:27,4
4. Edwin Djaya/Maman Aruman (Mitsubishi) 1:08:31,1

Editor : Fendi

Pilihan Makin Sedikit, Satu Pabrikan Sudah Tutup Pintu Buat Marc Marquez

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa