GridOto.com - Nissan telah memperkenalkan mobil sport GT-R (R35) model 2022 di Jepang secara virtual (14/9).
Nissan GT-R kini mendapatkan dua varian edisi terbatas baru yakni GT-R Premium Edition T-Spec dan GT-R Track Edition Engineered by Nismo T-Spec.
Disebutkan oleh Nissan, T-Spec merepresentasikan filosofi GT-R akan sebuah mobil sport pembuat tren dan memiliki traksi yang oke.
Nissan berencana akan menjual sebanyak 100 unit GT-R T-Spec saja dan akan memilih pembeli yang beruntung.
GT-R T-Spec dapat apa saja ya? Secara tampilan, tidak banyak yang berbeda dari GT-R Premium atau Track Edition.

Baca Juga: Nissan GT-R R35 Stylish dan Gambot, Berbaju Liberty Walk, Pakai Roof Box
Hal paling terlihat terdapat pada penggunaan material karbon untuk sayap belakang, logo eksterior T-Spec, rem cakram carbon ceramic, dan pelek Rays warna perunggu atau hitam.
Pada varian T-Spec, Nissan membangunkan lagi dua warna legendaris GT-R yakni Millennium Jade dan Midnight Purple.
Millennium Jade merupakan warna yang hadir pertama di Nissan Skyline V-Spec II Nur R34, sementara Midnight Purple hadir pertama di Nissan Skyline GT-R R33.
Hai Sobi, kamu udah punya kendaraan belum?
Kamu tim yang mana?
Kamu pingin nambah kendaraan baru apa?
Kalo beli kendaraan, utamain beli yang mana dulu?
Kamu lebih milih yang mana?
Kalo ada kesempatan buat ikut test drive/ test ride, mau cobain jenis apa?
KOMENTAR