Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha XMAX Elegan Berdiri Gagah, Setinggan Kaki-kaki Full Upgrade

M Aziz Atthoriq - Jumat, 25 Juni 2021 | 14:55 WIB
Yamaha XMAX berdiri gagah, settingan kaki-kaki full upgrade racing.
Aziz
Yamaha XMAX berdiri gagah, settingan kaki-kaki full upgrade racing.

Terlihat mulai master rem, bro Yoga memasangkan sepasang master rem KTC Kytaco serta tabung minyak rem WR3 pada Yamaha XMAXnya.

Tak ketinggalan, kaliper rem orisinal Yamaha XMAX juga ikut diganti untuk mengimbangi kapasitas mesin yang sudah melonjak.

"Pengereman gue upgrade buat ngimbangin mesin bore up, buat kaliper rem gue ganti pakai Brembo M4, disknya Delkevic Floating punya R25 gue custom lagi terus selang remnya Hell," tunjuk Yoga ke arah kaki-kaki depan motor.

Yamaha XMAX pakai kaliper rem Brembo M4, diskbrake Delkevic R25 custom
Aziz
Yamaha XMAX pakai kaliper rem Brembo M4, diskbrake Delkevic R25 custom

Ada part spesial, bro Yoga memasangkan sebuah alat yang berfungsi untuk memberi pendingin tambahan pada cakram motornya.

Baca Juga: Yamaha XMAX Ini Mesinnya Galak Tapi Langganan Touring Lintas Pulau

"Ini namanya Air Scoope, custom by YMS (Yoga Motoshop) terus gue karbon kevlar. Fungsinya untuk jalur angin buat pendingin tambahan disc brake gue," sambungnya.

Agar tampilan makin menarik, bro Yoga memasangkan side marker atau yang kerap disebut mata kucing pada bagian samping sokbreker depan.

Yamaha XMAX pakai sokbreker belakang Ohlins dan kaliper rem Brembo 2pot
Aziz
Yamaha XMAX pakai sokbreker belakang Ohlins dan kaliper rem Brembo 2pot

Geser kebagian belakang, sokbreker Ohlins terpasang menunjang penampilan menggantikan sokbreker orisinal motor.

"Pertama biar handling makin enak, karena Ohlins ini gue setel sesuai berat badan gue terus tampilan juga makin oke jadinya hehe," kelakar Yoga.

Baca Juga: Cangkok Part BMW R 1200 GS, Kaki-kaki Yamaha XMAX Ini Berotot

Berbeda dengan pengereman depan, kaliper rem belakang Yamaha XMAX ini diganti dengan kaliper rem Brembo 2pot.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa