Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pajak Mobil Baru Nol Persen

Dealer Update Harga Wuling Confero dengan Insentif PPnBM 100 Persen, Mulai Rp 140 Jutaan Sob!

Harun Rasyid - Rabu, 16 Juni 2021 | 15:50 WIB
Ilustrasi Wuling Confero S facelift yang terkena insentif PPnBM
Rianto Prasetyo
Ilustrasi Wuling Confero S facelift yang terkena insentif PPnBM

GridOto.com - Pemerintah mengumumkan perpanjangan insentif PPnBM mobil 1.500 cc ke bawah pada Juni-Agustus 202 pada Minggu (13/6) lalu.

Adanya perpanjangan insentif PPnBM 100 persen, membuat sejumlah dealer melakukan penyesuaian harga.

Sebab insentif PPnBM 50 persen yang sempat sudah berjalan pada awal Juni 2021, kini direncanakan pemerintah kembali menjadi 100 persen seperti pada Maret-Mei 2021.

Dari pantauan GridOto.com di salah satu dealer Wuling di Jakarta, kini model mobil baru yang terkena relaksasi tersebut sudah dibanderol dengan harga bebas PPnBM.

Baca Juga: New Confero Jadi Mobil Penumpang Paling Murah dari Wuling, Siapa Target Konsumennya dan Berapa Target Jualannya?

"Harga Wuling Confero dengan insentif PPnBM 100 persen sudah ada, update harga ini per 14 Juni kemarin," ujar Nanda Sasanawira, Digital Sales Executive dari dealer Wuling Jayakarta di Jakarta Pusat saat dihubungi GridOto.com, Rabu (16/6/2021).

Ia mengatakan, kini harga Wuling Confero dalam perpanjangan insentif PPnBM 100 persen mulai Rp 140 jutaan di Jakarta.

"Harga Wuling Confero saat ini Rp 146,3 juta sampai Rp 191,3 juta on the road Jakarta. Sebelumnya saat PPnBM 50 persen harganya mulai Rp 150,55 juta hingga Rp 197 jutaan," terang Nanda.

"Bagi konsumen yang berminat, sudah bisa pesan mulai sekarang," sambungnya.

Baca Juga: Sambut Positif Kebijakan Pemerintah, Nissan Gerak Cepat Keluarkan Harga Livina dengan Insentif PPnBM 100 Persen

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa