Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mitos atau Fakta, Cat Motor Warna Doff Tidak Menggunakan Pernis?

Muhammad Farhan - Selasa, 8 Juni 2021 | 12:40 WIB
Yamaha Lexi Custom Yamaha Mekar Bintaro
GridOto
Yamaha Lexi Custom Yamaha Mekar Bintaro

GridOto.com – Mitos atau fakta? Banyak yang beranggapan bahwa proses cat bodi motor warna doff enggak pakai pernis layaknya warna cat glossy.

Dibandingkan warna glossy, kini pabrikan banyak menawarkan motor keluaran terbarunya dengan pilihan warna doff atau matte.

Karena hal ini, banyak yang mengira proses cat bodi motor warna doff juga bisa lebih murah dibandingkan warna-warna glossy.

“Anggapan tersebut kurang tepat, sebab cat bodi motor warna doff juga pakai pernis namun jenisnya beda dengan pernis glossy,” ujar Ambar, dari Cargloss Custom Paint Mekar Motor Bintaro, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Ini Penyebab Cat di Bodi Motor Bertekstur Kulit Jeruk Pudar dan Rontok

Jika pernis cat glossy dapat membuat hasil cat tampak mengkilap, maka pernis cat doff membuat hasilnya tampak buram.

Karena hal ini, makanya banyak yang salah sangka dan mengira proses cat motor doff enggak pakai pernis sebagai tahap akhir sebagai bagian terluar cat bodi.

Yamaha XMAX livery Monster Energy Yamaha MotoGP
Ivan Casagrande Momot
Yamaha XMAX livery Monster Energy Yamaha MotoGP

“Warna apapun bisa dibuat doff kalau konsumen menginginkan, sebab bedanya hanya di pernisnya saja dengan cat glossy,” lengkapnya.

Makanya dari pabrikan sendiri, motor tipe yang sama dan ditawarkan dalam pilihan warna cat metalik dan doff umumnya dibanderol dengan harga sama.

Baca Juga: Mau Awet? Jangan Lewati Tahap Ini Saat Cat Ulang Dek Bertekstur Kulit Jeruk

Termasuk dengan jasa layanan repaint yang ditawarkan oleh bengkel resmi, tidak ada perbedaan biaya untuk cat bodi motor warna metalik dan doff.

Nah bisa dibilang kalau cat bodi motor warna doff bukannya enggak dikasih pernis, tetap pakai pernis tetapi memang tidak membuatnya tampaknya mengkilap.

Meski begitu, untuk perawatan cat doff memang tidak bisa disamakan dengan cat glossy karena karakter kedua cat yang berbeda.

Thermostat Mobil Mulai Bermasalah Dampaknya Bisa Bikin Begini

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa