Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Emilia Romagna 2021

Ogah Kontroversi Bahrain Terulang, FIA Pertegas Track Limit di Sirkuit Imola F1 Emilia Romagna 2021

Rezki Alif P - Jumat, 16 April 2021 | 19:56 WIB
Ogah kontroversi Bahrain terulang, FIA pertegas track limit di Sirkuit Imola F1 Emilia Romagna 2021
Twitter.com/Supportalonso_
Ogah kontroversi Bahrain terulang, FIA pertegas track limit di Sirkuit Imola F1 Emilia Romagna 2021

Baca Juga: Hasil FP1 F1 Emilia Romagna 2021: Sempat 2 Kali Red Flag, Valtteri Bottas Jadi yang Tercepat

Sebenarnya Imola masih memakai konsep old school dengan banyak gravel trap (kerikil) dibandingkan sirkuit lain yang banyak memakai run off aspal.

Tapi ada area run off di tikungan 9, tikungan 13, dan tikungan 15 yang harus dipertegas oleh FIA.

Jika melebar saat keluar tikungan 9 dan 13, catatan waktu para pembalap di sesi latihan dan kualifikasi akan dibatalkan.

Namun batasannya lebih jelas, di mana pembalap dianggap keluar jika tidak ada sedikit pun bagian mobil yang berada di aspal trek alias semua di luar.

Artinya jika masih ada bagian mobil yang berada di aspal utama, tidak melanggar track limit.

Baca Juga: Ini Penyebab Tabrakan Sergio Perez dan Esteban Ocon di FP1 F1 Emilia Romagna 2021

Sedangkan di tikungan 15, pembalap dianggap keluar trek jika memotong kerb dengan warna merah, putih dan hijau saat keluar tikungan 15.

Setiap tim akan langsung diberi informasi begitu pembalapnya melanggar aturan tersebut.

Saat balapan, pembalap akan diberi bendera hitam dan putih ketika melanggar track limit.

Bukan cuma peringatan, pembalap akan mendapat hukuman jika melanggar track limit di 3 area tersebut sekaligus.

Editor : Fendi
Sumber : planetf1.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa