Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Polisi Larang Patwal Buat Komunitas Moge, HDCI Bilang Masih Perlu, Ini Alasannya

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Selasa, 16 Maret 2021 | 19:14 WIB
Ilustrasi komunitas moge touting menggunakan Patwal
HDCI Jakarta Pusat
Ilustrasi komunitas moge touting menggunakan Patwal

GridOto.com - Pengemudi Porsche yang ugal-ugalan saat konvoi dan dikawal oleh petugas Dishub sempat menjadi sorotan.

Pengemudi Porsche tersebut akhirnya diberhentikan dan ditindak oleh anggota Ditlantas Polda Metro Jaya di off ramp Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur.

Terkait hal tersebut, Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo mengatakan dirinya mengeluarkan kebijakan anggotanya dilarang mengawal mobil mewah dan sejenisnya.

Hal yang disampaikan oleh Dirlantas Polda Metro Jaya ini pun mendapatkan komentar dari komunitas Harley-Davidson Club Indonesia (HDCI) Chapter Jakarta Pusat.

Baca Juga: Yamaha All New NMAX 155 Connected ABS Jadi Motor Patwal, Apa Aja ya Ubahannya?

Rimet Za Hendry, Anggota HDCI Jakarta Pusat mengatakan kalau HDCI sendiri mendukung keputusan Dirlantas Polda Metro Jaya Tersebut.

"Kalau di dalam kota tidak apa lah untuk dilarang, tapi jika touring luar kota Patwal dibutuhkan untuk menjaga hal-hal yang tidak diinginkan, baik bagi kami sebagai peserta touring, dan untuk pengguna jalan lain," ujar Hendry saat dihubungi GridOto.com, Selasa (16/3/2021).

Bagi HDCI sendiri, menurut Hendry Patwal sangat diperlukan untuk menjaga ketertiban dan kemananan selama riding.

"Dari HDCI sendiri sudah ada SOP-nya pakai patwal saat touring, justru dua (depan belakang)," jelas Hendry.

Baca Juga: Hyundai Kona Electric Jadi Mobil Patwal Gubernur Jabar, Ridwan Kamil: Ini Mobil Listrik Polisi Pertama di Indonesia

"Sekarang kita kalau umpama akan melewati lampu merah, kalau tidak dapat ya kita harus berhenti, tidak terus jalan," sambungnya.

Untuk itu, menurut Hendry disaat komunitas melakukan touring jarak jauh seharusnya tetap harus menggunakan pengawalan.

"Kalau mau touring nanti sih umumnya tetap pakai patwal, ya intinya sih cuma biar menjaga saja jadi tersusun rapi, bukan ada niat mau sok-sokan atau bagaimana," tandasnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa