Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha SR400 Final Edition Siap Meluncur Maret 2021, Jadi Versi Terakhir Setelah 43 Tahun Mengaspal

Naufal Nur Aziz Effendi - Jumat, 22 Januari 2021 | 18:05 WIB
penampakan Yamaha SR400 Final Edition, diberi warna spesial Sunbrust, jadi edisi terakhir setelah 43 tahun mengaspal
Young Machine
penampakan Yamaha SR400 Final Edition, diberi warna spesial Sunbrust, jadi edisi terakhir setelah 43 tahun mengaspal

Baca Juga: Sangar Bener... Yamaha SR 500 Macho Didandani Ala Flat Tracker

Untuk spesifikasinya, Yamaha SR400 Final Edition dibekali mesin 399 cc silinder tunggal SOHC berpendingin udara.

Diklaim memiliki tenaga 23 dk di 6.500 rpm dengan torsi puncak 27,4 Nm di 3.000 rpm.

Uniknya, walaupun sudah tergolong canggih karena tersemat teknologi injeksi, Yamaha SR400 masih belum dibekali electric starter.

Jadi pengendara harus mengengkol kick starter kalau mau menyalakan motor bertampang retro ini.

Baca Juga: Yamaha SR400 Scrambler Digarap Menggunakan Barang Bekas Pakai

Yamaha SR400 Final Edition dijadwalkan akan meluncur untuk pasar Jepang pada 15 Maret 2021 mendatang.

Versi terakhir tersebut memiliki warna spesial Sunbrust yang dicat langsung oleh seniman Jepang.

keunikan Yamaha SR400, meski mesin sudah injeksi, tapi menyalakannya harus tetap diengkol
Young Machine
keunikan Yamaha SR400, meski mesin sudah injeksi, tapi menyalakannya harus tetap diengkol

Untuk harga, Yamaha SR400 Final Edition dibanderol 748 ribu Yen atau setara Rp 101,4 jutaan (1 Yen = Rp 135,69 per 22 Januari 2021).

Sementara SR400 standar di Jepang, harganya 605 ribu Yen atau setara Rp 82 jutaan.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa