Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Vios Mengisi Garasi Menko Polhukam Mahfud MD, Yuk Intip Harga Bekasnya Sekarang Berapaan

Gayuh Satriyo Wibowo - Kamis, 31 Desember 2020 | 07:40 WIB
Toyota Vios Generasi 3 tahun 2013
Dok. OTOMOTIF
Toyota Vios Generasi 3 tahun 2013

Secara tampilan, Toyota Vios generasi ketiga terlihat lebih elegan.

Yang paling kentara terlihat pada desain bodykit dan grille yang tak lagi mengusung bentuk V.

Setelah itu, sedan mungil ini mendapat facelift pada 2016.

Perubahan signifikan yakni mesin baru berkode 2NR-FE yang sama dengan Toyota Sienta dan Avanza.

Baca Juga: Toyota Vios Versi Sporty di Malaysia Pakai Nama Gazoo Racing, Kok Bukan TRD?

Meski baru, ukuran kubikasi dan konfigurasi silindernya sama, 1.500 cc dengan empat silinder segaris.

Menilik data yang dirangkum tim GridOto.com dari pedagang mobil bekas di wilayah Jakarta dan sekitarnya, ada lima tipe yang ditawarkan untuk keluaran tahun 2013 sama seperti milik Mahfud MD.

Harganyapun bervariatif, kisaran Rp 120 jutaan untuk tipe E M/T sampai Rp 150 jutaan untuk tipe G A/T TRD.

Berikut daftar harga Toyota Vios bekas generasi ketiga keluaran tahun 2013.

Tipe Harga
E M/T Rp 120 juta
E A/T Rp 130 juta
G M/T Rp 140 juta
G A/T Rp 140 juta
G A/T TRD Rp 150 juta
 

Deteksi bagian mesin gampang-gampang susah. Suara mesin halus cuma salash satu indikator mesin oke. Lainnya cek bagian-bagian ini. Selengkapnya di Youtube OTOSEKEN Link: https://youtu.be/UnHiWIbUjQw

Dikirim oleh GridOto pada Minggu, 20 Desember 2020

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa