Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Komunitas Trail Klasik Bali Gelar Adventure Ride And Camp Perdana, Buka Destinasi Wisata Baru Nih! Begini Keseruannya

Dia Saputra - Rabu, 16 Desember 2020 | 14:31 WIB
Honda XR250R hingga XR250 Baja yang tergabung di Tasik adakan acara Adventure Ride And Camp perdana.
Gusde untuk GridOto.com
Honda XR250R hingga XR250 Baja yang tergabung di Tasik adakan acara Adventure Ride And Camp perdana.

GridOto.com - Komunitas pecinta motor trail kelas 250 cc rakitan 1980 hingga 1990-an yang tergabung dalam Tasik (Trail Klasik) Bali adakan acara Adventure Ride And Camp perdana Sabtu-Minggu (12-13/12).

Dalam acara Tasik Adventure Ride And Camp, para pengendara Honda XR250R, XR250 Baja (dibaca Baha) serta beberapa trail kelas 250 cc lainnya menggeber motornya menuju Bukit Abah Klungkung, Bali.

Mengingat populasi Honda XR250R dan XR250 Baja di Indonesia yang sedikit, peserta Tasik Adventure Ride And Camp pun ada yang menggunakan motor rakitan 2000-an kelas 250 cc seperti halnya CRF250 Rally.

Ida Bagus Pradnyana, perwakilan komunitas Tasik mengatakan, peserta yang bisa ikut dalam acara perdana ini bersifat invitational khusus 50 orang.

Baca Juga: Honda XR400R Dilelang Dual Sport Adventure Indonesia untuk Donasi Covid-19, Harga Pembuka Cuma Rp 30 Juta Nih!

"Hal itu untuk menghindari pembludakan peserta dan meminimalisir penyebaran Covid-19 di pulau Bali," ujar Ida Bagus Pradnyana kepada GridOto.com melalui pesan singkat WhatsApp, Selasa (15/12).

Bahkan agar tak terjadi kerumunan, pemberangkatan peserta dibagi dalam dua lokasi berbeda.

perjalanan peserta Tasik Adventure Ride And Camp menuju Bukit Abah Klungkung, Bali.
Gusde untuk GridOto.com
perjalanan peserta Tasik Adventure Ride And Camp menuju Bukit Abah Klungkung, Bali.

"Lokasi pertama di Jalan By Pass Ida Bagus Mantra dan kedua di Huskyasa Garage Mambal, di Jalan Raya Mambal Badung," lanjut Ida Bagus.

Selain itu, Ida Bagus menjelaskan kalau tak semua peserta bisa ikut ngecamp di Bukit Abah Klungkung yang belum pernah dijamah wisatawan.

Baca Juga: Ketemu Trail Tua Langka Honda XR Baja di Semarang, Udah 22 Tahun Masih Klimis Aja Nih!

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa