Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pasang Strut Bar di Yamaha XMAX, Motor Lebih Stabil dan Redam Getaran

Muhammad Farhan - Selasa, 15 Desember 2020 | 12:40 WIB
Pemasangan strut bar Yamaha XMAX pakai kunci pas ukuran 17
Istimewa
Pemasangan strut bar Yamaha XMAX pakai kunci pas ukuran 17

GridOto.com – Buat bikin motor lebih stabil saat bermanuver dan meredam getaran dari bagian kaki-kaki, caranya bisa pasang strut bar di Yamaha XMAX.

Buat yang belum tahu, strut bar memiliki bentuk seperti palang besi yang umumnya ditemui di bagian ruang mesin pada mobil sport.

Enggak cuma buat mobil, ternyata kini ada juga strut bar yang dirancang khusus buat motor dengan fungsi dan manfaat serupa.

“Fungsinya menambah rigiditas atau kekakuan buat kedua sok belakang, Hasilnya tekanan dari permukaan jalan yang diterima jadi lebih seimbang,” buka Ahmad Baharuddin, owner bengkel Matic Mania Motor, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Bodi Motor Sudah Dilapis Coating, Begini Perawatannya di Musim Hujan

Karena tekanan tersebut seimbang, efeknya handling atau pengendalian motor ketika berbelok jadi lebih stabil.

Selain itu, diyakini getaran dari area mesin atau transmisi yang biasa dirasakan pengguna saat berkendara juga bisa diminimalisir.

Strut bar terpasang di sokbreker belakang Yamaha XMAX
Istimewa
Strut bar terpasang di sokbreker belakang Yamaha XMAX

Sebab posisi strut bar khusus buat Yamaha XMAX ini letaknya terpasang menghubungkan rangka motor bagian kanan dan kiri di bagian engine mounting dan dudukan sokbreker bagian atas.

“Distribusi getaran yang muncul dari area kaki-kaki bisa lebih merata, sehingga meningkatkan kenyamanan berkendara,” lengkapnya.

Baca Juga: Fungsinya Sama, Ternyata Ini Beda Oli Sokbreker Honda Dengan Yamaha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa